jpnn.com - Bakal Calon Gubernur Jakarta Rano Karno atau di Doel merasa tidak setuju Jakarta Internasional Stadion (JIS) digratiskan bagi Persija seperti diwacanakan oleh kandidat Dharma Pongrekun.
"Apakah mungkin digratiskan, saya bilang tidak mungkin. Itu (menurut) saya enggak make sense," kata Rano menjawab awak media di Jakarta, Minggu (1/9).
BACA JUGA: Rano Karno Puji Kinerja Anies Baswedan di Jakarta
Politikus PDI Perjuangan itu menyebut ada biaya operasional dari JIS yang harus ditanggung dan hal itu bisa disiasati Persija dengan memaksimalkan tiket terusan seperti di Liga Inggris.
"Kalau kita lihat Liga Inggris, misalnya, itu ada tiket-tiket terusan, selama satu kompetisi, harganya pasti beda," lanjut Rano.
BACA JUGA: Tersebar Edaran Pendaftaran Ormas & Partai Politik, Anies Mengklarifikasi
Namun, Rano tidak memungkiri JIS sebagai infrastruktur yang dibangun dengan luar biasa pada era Anies Baswedan sebagai Gubernur Jakarta.
"Stadion itu luar biasa Mas Anies, Bang Anies membangun luar biasa," kata
BACA JUGA: Pram dan Bang Doel Bertemu Anies di CFD Jakarta, Lihat
Namun, kata Rano, urusan transportasi dari dan menuju JIS memang perlu disempurnakan. Termasuk akses parkir kendaraan ke stadion yang berlokasi di Jakarta Utara itu.
"Cuma memang kendala utama memang di transportasi, parkir enggak ada akses," ujarnya.
Sebab, Rano pernah merasakan sulitnya memperoleh angkutan pulang setelah menghadiri konser Dewa 19 di JIS.
"Tinggal itu saja, tetapi memang ke mana arahnya, inysaallah bisa dicarikan jalan, begitu maksudnya," kata dia. (ast/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Aristo Setiawan