Tanya Kesalehan Timur ke Kyai

Selasa, 05 Oktober 2010 – 16:44 WIB

JAKARTA - Anggota Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Ahmad Yani berencana akan mengunjungi para kiai yang tinggal disekitar rumah calon Kapolri Komisaris Jenderal (Komjen) Timur Pradopo

"Maksud kami ke para kiai tetangga calon Kapolri untuk menguji sisi kesalehan dan ketaatan Timur Pradopo dalam beragama," kata Ahmad Yani, di gedung Nusantara II, Senayan Jakarta, Selasa (5/10).

Langkah yang akan ditempuh Fraksi PPP untuk menguji sisi kesalehan calon Kapolri, lanjutnya, tidak berlebihan karena seorang calon pemimpin perlu diuji kualitas dan kompetensinya dari berbagai sisi

BACA JUGA: Demokrat Optimis Timur Mulus

"Termasuk pengujian dari sisi tingkat religius yang bersangkutan secara mendalam."

Menurut Ahmad Yani, keilmuan seseorang tanpa diimbangi dengan keimanan dan ketakwaan, bisa membawa bencana
Karena itu, dalam kapasitasnya sebagai calon Kapolri, Fraksi PPP mencoba mendalami sisi religius Komjen Timur Pradopo.

Lebih tegas, Ahmad Yani juga akan bertanya ke kyai yang pernah menjadi tetangga Timur, baik saat berdomisili di Jawa Barat dan DKI Jakarta

BACA JUGA: Hanura dan Golkar Belum Bersikap

"Kita akan tanya para kiai dan tokoh masyarakat setempat," pungkasnya
(fas/jpnn)

BACA JUGA: Sepuluh Menteri Layak Direshuffle

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saut Resmi Gantikan Andi Nurpati


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler