Target Menang Lawan The Mariners

Selasa, 24 September 2013 – 08:47 WIB

jpnn.com - BANDUNG – Manajer Persib, Umuh Muchtar mengingatkan timnya tidak lagi mengulangi kesalahan pada laga sebelumnya di grup A Menpora Cup 2013, saat menghadapi lawan tangguh, Central Coast Mariners, malam ini (24/9).

Sebab timnya, tegas Umuh, menargetkan kemenangan dari laga pamungkas yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung ini.

BACA JUGA: Dibekap Cedera Pemain

Umuh mengingatkan seluruh pemainnya untuk bisa berkonsentrasi hingga peluit panjang, terutama untuk menjaga konsentrasi di menit-menit akhir laga. "Hampir setiap pertandingan selalu kebobolan di menit-menit akhir, jangan sampai itu diulangi lagi," pinta Umuh.

Umuh kembali mewanti-wanti pasukannya untuk tidak santai sebelum bubaran laga. "Sebelum peluit panjang jangan berleha-leha. Lebih baik safety aja," imbuhnya lagi.

BACA JUGA: Januar Kuntara Hanya Berbekal Latihan Dua Hari

Umuh mengatakan, memiliki target timnya memetik kemenangan dari partai akhir grup A ini, berapapun skornya agar "Maung Bandung" bisa bertemu jawara grup B di partai final. "Lawan Central Coast Mariners bisa menang 1-0 juga sudah alhamdulillah," ujarnya.

Selain itu, Umuh juga mengharapkan Sergio Van Dijk, Tony Sucipto dan I Made Wirawan bisa bergabung dan tampil bersama tim untuk melawan klub pemuncak klasemen. "Mudah-mudahan mereka bisa bergabung. Apalagi Tony, untuk mengisi bek sayap yang ditinggalkan Supardi karena izin pulang untuk menemani istrinya dioperasi," pungkasnya.

BACA JUGA: Reina: Saya Pelajari Balotelli

Melawan The Mariners merupakan laga terakhir Persib di grup A Menpora Cup 2013. Pada dua partai sebelumnya, Firman Utina Cs bermain imbang 2-2 melawan Malaysia U-23 dan menang 2-1 atas Sriwijaya FC. (ran)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Nama Potensi Gabung U-23


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler