Tas Dibetot Jambret, Karyawati Hotel Terjengkang di Tanah Abang

Kamis, 05 November 2015 – 05:07 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Seorang karyawati hotel, Indah, 23,  yang juga baru saja pulang kerja, Rabu (4/11) pagi, dijambret di Jalan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Korban yang sedang mengendarai motornya sampai terjatuh dan terluka akibat dijambret pelaku.

”Pelakunya itu sendirian, dia pakai helm full face, motornya RX King. Mereka kabur ke arah Jalan Cideng Barat,” ujar Indah saat melapor ke Mapolsek Gambir, Rabu (4/11).

BACA JUGA: Hati-hati Lewati Kawasan Ini, Ponsel Wartawati Disambar Jambret

Dijelaskan, pagi itu sekitar pukul 06.00, dirinya Ipulang kerja dengan mengendarai motor bebek melintas di tempat kejadian.

Saat itu ia sudah melihat pelaku yang nyaris menempel di belakang motor yang dikendarainya. Dirinya tidak curiga, karena pelaku hanya sendiri, sementara pelaku kejahatan jalanan biasanya berdua. Namun saat mendekati traffic light Tanah Abang, pelaku langsung memepet korban dan merampas tas yang tersampir di bahunya.

BACA JUGA: Puluhan Ribu Materai Palsu Dicetak di Senen, Negara Rugi Rp 3 Miliar

Akibatnya tali tas terputus karena dibetot pelaku, dan korbanpun terjatuh bersama motornya. Beruntung warga sekitar langsung membantu menolong korban, meski pelaku sudah tancap gas kabur. (ind/sam/jpnn)

BACA JUGA: Beginilah Hukuman Setelah 2 Kali Setubuhi Pacar yang Masih Remaja

BACA ARTIKEL LAINNYA... TERUNGKAP... Wardiaman Zebua Ternyata Jadi Saksi Kasus Tewasnya Karnila


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler