TASPEN dan Mitsubishi Berkolaborasi, Bangun Properti Kelas Dunia di Indonesia.

Jumat, 02 Agustus 2024 – 13:16 WIB
PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) melalui anak usaha Taspen Properti melakuan kerja sama dengan Mitsubishi Estate Co. Ltd. Foto: Taspen

jpnn.com, JAKARTA - PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Persero) melalui anak usaha Taspen Properti melakuan kerja sama dengan Mitsubishi Estate Co. Ltd. dalam pembangunan Oasis Central Sudirman Project.

Mengusung "Two Sudirman Jakarta", proyek itu sejalan dengan komitmen untuk mendukung stabilitas ekonomi dan membuka lapangan pekerjaan, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

BACA JUGA: Taspen Group Raih 2 Penghargaan di Ajang Infobank 25th Insurance Award 2024

Acara ini dihadiri oleh Pit. Direktur Utama TASPEN Rony Hanityo Aprianto, President Director of Mitsubishi Estate Indonesia Yasuaki Oda, dan President Director of Greater China and Growth in Asia Pacific from Hyatt's Group Stephen Ho, di Royal Glasshouse Hotel Park Hyatt Jakarta.

Rony Hanityo Aprianto mengatakan TASPEN berkomitmen untuk menggerakkan perekonomian Indonesia melalui peningkatan Investasi Asing Langsung (FDI) dengan pembangunan 'Two Sudirman Jakarta'.

BACA JUGA: Gaji Ke-13 Disalurkan Taspen Secara Langsung ke Rekening

"Kolaborasi ini bertujuan menghadirkan kawasan berstandar internasional yang dapat bersaing secara global," kata Rony dalam siaran persnya, Jumat (2/8).

Proyek "Two Sudirman Jakarta" terdiri dari dua menara utama yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman Kavling Nomor 2, Jakarta Pusat.

Gedung pertama, setinggi 30 meter, akan digunakan sebagai kantor, apartemen, hotel, skydeck, dan fasilitas ritel komersial.

BACA JUGA: Gandeng Universitas Cendrawasih, Taspen Buka Loker di Indonesia Timur

Kemudian gedung kedua, dengan tinggi 270 meter akan digunakan sebagai residential condominium building.

Bersama Hyatt, "Andaz Jakarta Sudirman" akan menawarkan pengalaman yang menggabungkan desain mewah dan modern dengan budaya lokal.

Dibangun di atas lahan seluas 3,3 hektar milik TASPEN, lokasi "Two Sudirman Jakarta" sangat strategis dengan akses mudah ke berbagai moda transportasi publik.

Pada Juli 2024, TASPEN menunjuk konsorsium China State Construction dan Taisei Joint Operation (CSCT-JO) sebagai kontraktor utama, dengan pembangunan yang kini mencapai penyelesaian pondasi dan pembangunan Marketing Gallery yang akan dibuka pada Oktober 2024.

Proyek ini juga mendukung konsep Green and Sustainable Building sesuai arahan Menteri BUMN Erick Thohir, yang mendorong implementasi Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh aspek perusahaan.

Diharapkan kolaborasi ini dapat meningkatkan kontribusi TASPEN dalam mendorong kemajuan ekonomi Indonesia. (jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Taspen Raih 3 Penghargaan di Ajang Digital Technology & Innovation Award 2024


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, JPNN.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler