jpnn.com, PALEMBANG - Sebuah kapal Tug Boat (TB) Sekawan 5 tenggelam di perairan Muara Sugihan, Kabupaten Banyuasin, Kamis (11/1) sekitar pukul 12.15 WIB.
Dua kru TB Sekawan 5, Rizal (nakhoda) dan Saidi (ABK), berhasil diselamatkan personel Sat Polairud Polres Banyuasin.
BACA JUGA: Sambut Asian Games, Palembang Buat 2 Destinasi Instagramable
Kapolres Banyuasin, AKBP Yudhi Surya Markus Pinem menjelaskan, kejadian bermula ketika TB Sekawan 5 yang menarik Tongkang Sekawan 12 berangkat dari Palembang menuju Muara Sugihan untuk bongkar muat bubur kertas di kapal Tong Zing.
Tiba di perairan Muara Sugihan, Tongkang Sekawan 12 bersandar di kapal Tong Zing dalam posisi aman. Proses bongkar muat itu sendiri diawasi Saidi.
BACA JUGA: Pak Wagub Selamat Gara-gara Ajudan Telat
“Sedangkan Rizal, bermaksud kembali ke Kampung Nelayan Desa Muara Sugihan membawa TB Sekawan 5 untuk menjemput karyawan bongkar muat,” ujar Yudhi.
Saat dalam perjalanan kembali ke perairan, lanjutnya, TB Sekawan 5 dihantam ombak dari samping dan Rizal berusaha agar TB Sekawan 5 bisa mendekati tongkang Sekawan 12. Namun, tali towing TB Sekawan 5 putus.
BACA JUGA: Istri: Saya Selingkuh karena Tak Puas dengan Pelayanan Suami
“Air lalu masuk dari buritan sehingga TB Sekawan 5 tidak dapat dikendalikan lagi. Lalu, tenggelam ke laut secara keseluruhan,” lanjutnya.
Saat TB Sekawan 5 akan tenggelam, sambungnya, sempat dilihat TB Mili One. Namun, TB Sekawan 5 tidak dapat diselamatkan. Selain itu, TB Mili One memberi pertolongan pada ABK dan nakhoda. Juga membantu menarik tongkang Sekawan 12.
“Saat ini, masih dalam penyelidikan lebih lanjut. Untuk nakhoda dan ABK-nya, sudah dibawa ke Pangkalan Sandar Sugihan,” pungkasnya.
Kasat Polairud Polres Banyuasin, AKP Jailili menambahkan, timnya sudah mendatangi TKP.
“Kami langsung bergerak,” ujarnya. Kepada serang kapal, dirinya mengimbau untuk lebih berhati-hati, terutama saat menarik kapal tongkang. ”Harus lebih hati-hati, seperti cek perlengkapan dan lainnya agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” jelasnya.
Kepala Basarnas Palembang, Toto Mulyono melalui Kabid Humas Taufan, membenarkan kejadian tersebut. “Untuk perkembangan lebih lanjut, akan kami informasikan. Saat ini, personel Basarnas juga masih berada di lokasi,” tukasnya. (vis/qda/ce3)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketika Buka Mata di Tempat Tidur, Ibu Muda Ini Kaget, OMG
Redaktur & Reporter : Budi