Tekanan Darah Tinggi Bisa Ambyar dengan Mengonsumsi 5 Buah Ini

Senin, 24 Januari 2022 – 02:34 WIB
Ilustrasi buah kiwi. Foto: Pixabay

jpnn.com, JAKARTA - TEKANAN darah tinggi bisa diturunkan dengan mengonsumsi obat, olahraga dan makan makanan sehat.

Tekanan darah tinggi itu sendiri terjadi karena meningkatnya tekanan darah dalam tubuh.

BACA JUGA: 3 Khasiat Jeruk Bali, Bantu Kontrol Tekanan Darah Tinggi

Risiko yang bisa terjadi jika tekanan darah tinggi tidak segera diobati adalah stroke dan lainnya.

Beberapa buah bisa membantu Anda menurunkan tekanan darah tinggi.

BACA JUGA: 5 Buah Lezat dan Sehat yang Ampuh Turunkan Gula Darah Secara Alami

Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Kiwi

BACA JUGA: 7 Makanan dan Minuman yang Menjadi Pantangan Penderita Tekanan Darah Tinggi

Kiwi dianjurkan sebagai penurun tekanan darah tinggi paling ampuh.

Mengapa? Karena dalam satu buah kiwi terkandung 2 persen kalsium, 7 persen magnesium, dan 9 persen kalium.

Ketiga mineral ini mampu membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

2. Pisang

Buah yang bisa membantu menurunkan tekanan darah adalah pisang.

Satu buah pisang ukuran sedang ternyata mengandung 1 persen kalsium, 8 persen magnesium, dan 12 persen kalium yang Anda butuhkan setiap hari.

Selain untuk menurunkan tekanan darah, pisang juga mampu membantu menurunkan kadar hormon stres dalam darah.

3. Alpukat

Alpukat efektif sebagai penurun darah tinggi. Satu setengah buah alpukat bisa menyediakan 1 persen kalsium, 5 persen magnesium, dan 10 persen kalium yang kamu butuhkan.

Selain kaya akan mineral dan lemak baik tersebut, alpukat juga mengandung karotenoid yang bisa membantu menjaga kesehatan jantung.

4. Delima

Buah delima merah mempunyai manfaat yang banyak. Salah satu manfaatnya adalah sebagai buah penurun tekanan darah tinggi.

Bahkan, sudah banyak penelitian yang membuktikan hal ini.

Salah satunya adalah penelitian yang dipublikasikan oleh Plant Foods for Human Nutrition.

Penelitian ini menunjukkan konsumsi jus pomegranate lebih dari satu gelas setiap hari selama 4 minggu berhubungan dengan penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik.

5. Jeruk

Sebuah studi yang dilaksanakan oleh tim peneliti Cleveland Clinic membuktikan hal tersebut.

Sebanyak 25 partisipan dengan penyakit jantung mengikuti penelitian ini dan diminta untuk minum minuman berperisa jeruk dengan vitamin C.

Tekanan darah mereka mengalami sedikit penurunan. Dua minggu setelahnya, mereka meminum jus jeruk tanpa tambahan vitamin C, dan tekanan darah menurun lebih jauh.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler