'Teman Ahok' Bela Gubernur DKI Lawan Aksi Begal APBD

Minggu, 01 Maret 2015 – 11:15 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur Basuki Tjahaja Purnama yang beken dipanggil Ahok tengah menghadapi masalah karena harus berhadapan dengan DPRD DKI Jakarta yang mengusung hak angket terkait APBD 2015. Namun, Ahok tak sendiri. Dukungan untuk mantan Bupati Belitung Timur itu terus mengalir.

Minggu (1/3) di arena Car Free Day, Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, sekelompok anak muda yang menamakan diri "Teman Ahok" memberikan dukungan untuk mantan pendamping Joko Widodo itu. "Teman Ahok" membagikan ribuan surat petisi kepada warga Jakarta yang ada di arena CFD. Nantinya, surat itu akan dimasukkan ke kotak dan diserahkan kepada Ahok.

BACA JUGA: PDIP DKI Dukung Hak Angket, Hubungan Ahok-Mega Retak?

Tak cuma itu, mereka juga membagikan topeng bergambar wajah Ahok. Alhasil, dengan cepat topeng itu ludes dan digunakan warga. Ada pula banner sepanjang empat meter juga dibentangkan di areal Bundaran HI untuk  mengajak warga Jakarta membubuhkan tandatangan mendukung Ahok menjegal mafia APBD di DKI Jakarta.

Koordinator acara Aditya Yogi Prabowo menjelaskan, gerakan ini berawal dari satu pikiran di media sosial twitter berhastag @temanahok. Akhirnya, sekelompok anak muda ingin membuat gerakan mendukung Gubernur DKI Jakarta. Gerakan itu pun semakin massif.

BACA JUGA: Hujan Deras, Satu Tewas

Menurut Aditya, gerakan "Teman Ahok" saat ini sudah beranggotakan 500 relawan. Menurutnya, di antara 500 orang itulah, mereka berpatungan untuk membuat topeng, banner dan surat petisi.

"Kita sepakat mau buat petisi menyalurkan aspirasi Jakarta untuk Ahok lewat Tema "Gue Ahok Lawan Aksi Begal APBD"," kata Aditya  kepada wartawan di Bundaran HI, Minggu (1/3).

BACA JUGA: Anda Tidak Sendiri SAVE AHOK

Dijelaskan, gerakan sukarelawan ini dibuat massif agar warga Jakarta berani melawan mafia-mafia atau koruptor yang bercokol di Jakarta.  Karenanya, untuk melawan itu maka gerakan ini ingin menujukkan jika Ahok tidak sendiri.

"Jangan sampai Ahok takut dan dia mundur atau kena hak angket," ungkap Aditya lagi.  

Dana siluman APBD untuk pengadaan alat UPS sebesar 12,1 triliun itu harus diselamatkan dari tangan-tangan pembegal APBD.(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Aksi Dukung Ahok ala Kaum Muda di Bundaran HI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler