jpnn.com, PAPUA - Pesawat yang mengangkat aparat keamanan ditembaki kelompok kriminal bersenjata di Intan Jaya, Papua Tengah, Selasa (23/1) pagi.
Untungnya dalam insiden penembakan itu penumpang pesawat tidak ada yang menjadi korban.
Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2024, AKBP Bayu Suseno ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian itu.
"Iya, benar, penembakan itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIT," ujar Bayu.
Bayu menjelaskan para penumpang pesawat merupakan personel Satgas Gakkum Damai Cartenz.
"Penumpang adalah Satgas Gakkum ODC-2024" jelas Bayu.
Setelah mendarat meski mengalami gangguan, kontak tembak terjadi di seputaran bandara Sugapa antara Satgas Damai Cartenz bersama Satgas TNI Yonif 330/TD dengan KKB.
"Diduga tembakan berasal arah dari gereja Katolik Santo Misael, Bilogai," ungkap Bayu.
Dalam aksi kontak tembak itu, Bayu membeberkan, satu pentolan KKB tewas.
"Satu pentolan KKB yang teridentifikasi bernama Melkias Maisani tewas. Dimana jenazah maupun senjata api yang digunakan Melkias langsung dibawa kabur oleh rekan KKB lainnya,” jelas Kasatgas. (mcr30/jpnn)
BACA JUGA: Takut Gangguan KKB, 270 Warga Mengamankan Diri ke Pos TNI Sugapa
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rumah Dinas Anggota DPRD Intan Jaya Dibakar KKB, Warga Kena Teror
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji