Tensi Politik Pilwakot Memanas, Personel Gabungan Pengamanan Ditambah

Minggu, 13 November 2016 – 02:03 WIB
ILUSTRASI. FOTO: JPNN.com

jpnn.com - KUPANG - Tensi politik di Kota Kupang kian memanas, pasca putusan Panwaslih Kota Kupang yang menganulir Jonas Salean sebagai calon Wali Kota Kupang.

Terbukti, massa simpatisan Paket Sahabat (Jonas Salean dan Nikolaus Fransiskus) dalam waktu dua hari belakangan ini, terus melakukan demonstrasi.

BACA JUGA: Dipecat Gara-gara Statusnya di Facebook

Demonstrasi susulan kemungkinan besar akan tetap dilakukan oleh pihak-pihak yang merasa dirugikan, setelah KPU Kota Kupang menyampaikan putusannya. Kondisi ini menuntut aparat kepolisian untuk melakukan pengamanan secara ekstra.

Kepada wartawan, Kapolres Kupang Kota, AKBP Johanes Bangun mengatakan, ada penambahan personel untuk mengamankan jalannya proses Pilwalkot.

BACA JUGA: Jubir Timses Sebut Fatwa Lembaga Mesir Ini Bukti Ahok Tak Menistakan Agama

Sebelumnya hanya 500 personel dan ada penambahan sebanyak 700 personel. Sehingga total personel yang kini melakukan pengaman Pilwalkot berjumlah 1.200 personel.

“Personel yang ada adalah personel gabungan dari Polda NTT, Polres Kupang Kota, Polres Kupang, Polres TTU, Polres TTS, Brimob, TNI dan POM TNI,” katanya di tengah aksi demonstrasi di Kantor KPU Kota Kupang, Jumat (11/11) seperti dilansir Timor Express (Jawa Pos Group).

BACA JUGA: Di Bintan, Novanto Serahkan Bantuan untuk Lansia dan Penyandang Disabilitas

Penambahan personel, kata Johanes, bukan karena situasi politik sedang memanas atau massa anarkistis. Sebab orang Kupang sendiri sudah sangat dewasa untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Sebagaimana motto Kota Kupang yang adalah Kota Kasih.

“Tidak memanas koq. Sekarang situasinya aman karena memang orang Kupang dari dulu sudah aman dan damai,” kata Jo, sapaan karib Johanes Bangun.

Perwira dua melati di pundak itu menambahkan, penambahan personel dikarenakan ada penambahan sasaran/lokasi untuk diamankan. Seperti pengamanan di Kantor Panwaslih Kota Kupang dan Bawaslu Provinsi NTT.

“Sejauh ini situasi masih kondusif. Jadi masih aman terkendali. Kita harapkan situasi aman tetap terjaga di kemudian hari,” ungkap mantan Kapolres Ende itu.(JPG/r2/joo/fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Agus-Sylvi Tak Merasa Terancam dengan Elektabilitas Ahok-Djarot


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler