Tepergok Lagi Asyik Begituan, 13 Pasangan Bukan Muhrim Diamankan dari Penginapan

Senin, 24 Agustus 2020 – 01:59 WIB
Sejumlah pasangan terjaring operasi penyakit masyarakat (Pekat). Foto ilustrasi: ANTARA/Nur Aprilliana Br Sitorus

jpnn.com, SERANG - Sebanyak 13 pasangan bukan muhrim digelandang petugas gabungan Polres Serang dalam operasi cipta kondisi penyakit masyarakat (Pekat), Sabtu (22/8) malam.

Belasan pasangan bukan suami istri ini tepergok ngamar di sebuah penginapan di Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang.

BACA JUGA: Bocah Dicekoki Miras, Jalan Sempoyongan sampai Tersungkur Begini, Kok Tega Baget

“Sebanyak 13 pasangan bukan suami ini sedang berada dalam kamar masing-masing di sebuah tempat penginapan di Kecamatan Cikande,” terang Kapolres Serang AKBP Mariyono, Minggu (23/8/2020).

Dikatakan Kapolres, Operasi Cipta Kondisi ini merupakan kegiatan rutin dalam rangka menekan angka kejahatan serta penyalahgunaan narkoba untuk menjaga suasana kamtibmas yang aman dan nyaman.

BACA JUGA: Usai Duel Berdarah dengan Paman, Toli Beri Pengakuan Mengejutkan, Begini Ceritanya

Operasi yang digelar hingga Minggu dini hari ini melibatkan berbagai fungsi, yaitu Satreskrim, Satresnarkoba, Sabhara serta Seksi Pengawasan.

“Karena ini menyangkut keamanan dan ketertiban, kami turun sekitar 50 personel. Untuk pasangan bukan pasutri yang kedapatan dalam kamar, kami amankan, dilakukan pendataan serta diberi pembinaan dan peringatan agar tidak mengulangi perbuatannya,” kata Kapolres.

BACA JUGA: Pengakuan Pasangan Sejenis yang Tepergok Begituan di Dalam Mobil, Oh Ternyata

Selain tempat-tempat penginapan, para personel juga mendatangi sejumlah tempat hiburan malam untuk mengantisipasi adanya penyalahgunaan gunaan narkoba oleh pengunjung tempat hiburan.

Seperti halnya pada penghuni penginapan, para pengunjung tempat hiburan juga dilakukan pemeriksaan, diminta untuk menunjukan kartu identitas serta minta untuk menggunakan masker agar terhindar dari pandemi virus corono.

“Baik pengunjung penginapan atau pun tempat hiburan, kami ingatkan untuk patuh terhadap imbauan pemerintah menjalankan protokol kesehatan, di antaranya tetap menggunakan masker dan menjaga jarak agar tidak menyebarnya Covid-19,” tandasnya.

Mariyono juga mengimbau masyarakat dapat menjaga kondusivitas menjelang pilkada Kabupaten Serang.

BACA JUGA: Pengusaha yang Dijuluki Raja Properti Ini Meninggal Dunia di Rutan Medaeng, Apa Penyebabnya?

“Kami imbau kepada seluruh masyarakat menjaga kondusifitas menjelang Pilkada di Desember mendatang. Kami ciptakan kondisi yang kondusif supaya pilkada ini menjadi pilkada yang damai, aman dan nyaman buat kami semua,” ungkapnya.(dinar/pojoksatu)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler