Terkena Sanksi karena Pemain Diving

Senin, 07 Maret 2011 – 08:36 WIB

SANKSI berat dijatuhkan FIFA kepada Chile pada awal 1990-anMereka dilarang berpartisipasi dalam kualifikasi Piala Dunia 1994

BACA JUGA: Negara-Negara Korban Skors FIFA

Itu artinya secara otomatis hak mereka untuk tampil pada pesta sepak bola empat tahunan dicabut.

Tentu saja sanksi itu sangat menyakitkan bagi Chile yang termasuk langganan tampil di Piala Dunia
Meski prestasinya di Piala Dunia terbilang tidak terlalu bagus, tapi mereka sudah delapan kali ikut ambil bagian di Piala Dunia.

Berbeda dengan beberapa negara lain yang disanksi karena intervensi pemerintah, regulasi yang tidak sesuai statuta FIFA, atau telat melaksanakan pergantian kepemimpinan

BACA JUGA: Siap Jaga Kehormatan di Turkmenistan

Sanksi yang dijatuhkan FIFA kepada Chile karena alasan yang konyol.

Penyebab Chile didiskualifikasi dari kualifikasi Piala Dunia 1990 dan dilarang berpartisipasi di kualifikasi Piala Dunia 1994 lantaran diving
Ya, insiden itu dikenal dengan sebutan skandal Roberto Rojas atau di Chile disebut Maracanazo.

Ketika itu, Chile sedang melakoni laga hidup mati melawan Brazil untuk lolos ke Piala Dunia 1990

BACA JUGA: Nurdin Cs Dilaporkan Suap Pemilik Suara

Pertarungan di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, berlangsung alotBrazil sudah unggul 1-0 yang artinya Chile bisa tersisih.

Pada menit ke-67, tiba-tiba kiper Chile Roberto Rojas terjengkang setelah ada lemparan kembang api yang jatuh tepat di sampingnyaKiper yang pernah membela Sao Paulo itu terjatuh dan mengerang kesakitanPara pemain Chile pun mendekat.

Ternyata, darah mengucur deras dari kepala RojasPara pemain Chile pun mulai gusarMereka membawa keluar Rojas dan enggan melanjutkan pertandinganTerpaksa pertandingan ketika itu dihentikan dan pengusutan dilakukan.

Setelah melalui pengusutan dan mengumpulkan berbagai bukti, FIFA akhirnya mengambil kesimpulan bahwa Rojas tidak terkena kembang apiParahnya lagi, diketahui bahwa dia sengaja melukai dirinya dengan silet yang disimpan di sarung tangannya.

Jadi, derasnya darah dari luka di kepalanya itu karena ulahnya sendiri dengan motif agar pertandingan terhentiInsiden itu benar-benar membuat FIFA berang"Sepak bola telah tercederai oleh ulah-ulah tidak sportif," ujar Andreas Herren, juru bicara FIFA saat itu, seperti dikutip Reuters.

Akibat insiden itu, Rojas dihukum seumur hidup dan Chile dilarang tampil di Piala Dunia 1994Bukan hanya itu, beberapa orang yang dianggap punya andil juga kena getahPelatih Chile Orlando Aravena dan dokter tim Daniel Rodriguez juga dihukum seumur hidup tidak boleh aktif di sepak bola

Bahkan, izin kerja Rodriguez sebagai dokter dicabut gara-gara insiden ituPenyebabnya, dia diyakini mengetahui luka di kepala itu karena ulah Rojas sendiriAdapun kapten Chile Fernando Astengo yang mengajak rekan-rekannya keluar lapagnan dihukum lima tahun dari sepak bola internasional(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... United Dibungkam Liverpool di Anfield


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler