Ternyata, Abdul Kadir Karding Tidak Hanya Sibuk Urusan Politik

Rabu, 29 Mei 2019 – 06:04 WIB
Abdul Kadir Karding. Foto: Miftahulhayat/ Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Tidak hanya sibuk dengan aktivitas politik, Ketua DPP PKB Abdul Kadir Karding juga cukup aktif dalam kegiatan sosial.

Salah satunya, lewat organisasi Keluarga Alumni Perikanan Undip (Kerapu) yang diketuainya.

BACA JUGA: Karding Bagikan Bibit Ikan ke Korban Bencana

Di Kerapu, Karding kerap melakukan bakti sosial pembagian bibit ikan. Juga, mengadakan pelatihan budi daya ikan. ”Salah satunya budi daya ikan lele,” terang anggota DPR itu.

BACA JUGA: Video Warga Mengaku Terkepung di Depan Bawaslu Picu Kemarahan Massa

BACA JUGA: PKB Ajukan 28 Gugatan PHPU ke Mahkamah Konstitusi

Pekan lalu Karding bersama rekan-rekannya mengirim ikan asap cair ke Lampung dan Pandeglang, Banten. Ikan itu diberikan kepada para korban bencana alam.

Politikus kelahiran Donggala itu mengatakan, selain pembagian ikan, pihaknya menggalakkan santunan kepada anak yatim dan duafa.

BACA JUGA: Usut Dalang Kerusuhan dan Penyandang Dana Aksi 22 Mei !

BACA JUGA: Inilah Nama – nama Kader Golkar Dianggap Layak jadi Menteri

”Kami juga aktif memberikan beasiswa kuliah bagi mahasiswa baru dan (siswa) yang baru lulus,” tutur bapak dua anak itu. (lum/c10/fal)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kubu Jokowi Ingatkan Aksi 22 Mei 2019 Bisa Batalkan Puasa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler