Ternyata Sang Pilot Super Tucano Tewas Saat...

Rabu, 10 Februari 2016 – 16:02 WIB
Mayor Penerbang Ivy Safatillah. FOTO: ist

jpnn.com - SAAT tragedi nahas jatuhnya pesawat Super Tucano TT 3108 buatan Brasil, pilot pesawat latih militer Mayor Pnb Ivy Safatillah memang dikabarkan selamat. Ternyata hal itu benar. Dia pun sempat dievakuasi ke RSSA, Malang. 

Namun Mayor Ivy menghembuskan nafas terakhir saat diwrawat di rumah sakit tersebut. “Setelah dirawat di rumah sakit, Pilot meninggal dunia,” terang Kapentak Lanud Abd Saleh, Mayor Hamdi Landong Allo kepada Radarmalang online (JPNN Group), Rabu (10/2).

BACA JUGA: Honorer K2: Kalau Kalian Shopping Di Sana, Kalian Pengkhianat!

Sementara itu, teknisi Serma Saiful hingga berita ini diturunkan masih belum diketahui kabar beritanya. 

Terakhir dikabarkan selamat. Pasalnya kursi lontar diketahui kosong saat evaluasi bangkai pesawat berlangsung. (mas/ika/mik)

BACA JUGA: Pilot Super Tucano yang Tewas Pernah Tergabung di Tim Aerobatic Jupiter

BACA JUGA: Sasar Sektor Pangan, KPK Temukan 11 Permasalahan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi CPNS, Honorer K2 Siapkan Bekal hingga Hadapi Hujan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler