Terpilih Jadi Ketum IKA UINAM, Idrus Marham Bakal Ubah Tradisi Organisasi

Selasa, 23 Mei 2023 – 06:46 WIB
Idrus Marham terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni (IKA) Universita Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar (UINAM) periode 2023-2028. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus senior Idrus Marham terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni (IKA) Universita Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar (UINAM) periode 2023-2028.

Idrus Marham mengaku bertekad mengubah tradisi organisasi IKA UINAM dengan memprioritaskan anggota berasal dari latar belakang akademisi, profesor, dan guru besar.

BACA JUGA: Ketua DPW PAN Maluku Utara Iskandar Idrus Mengundurkan Diri, Ini Sebabnya

Menurut Idrus, latar belakang tersebut untuk menghadirkan gagasan besar yang diorientasikan guna mewujudkan integritas umat dan bangsa.

"Integritas keumatan dan kebangsaan diperlukan agar dapat berjalan beriringan agar tidak terjadi perpecahan umat. Solidaritas keumatan sangat potensial dalam menyelesaikan masalah negara," ujar Idrus dalam keterangannya, Selasa (23/4).

BACA JUGA: Idrus Marham: Wajar Anas Urbaningrum Buat Pernyataan Setelah Bebas dari Penjara

Idrus Marham menuturkan, IKA UINAM akan berorientasi pada kebutuhan umat serta bangsa Indonesia. Sehingga program-programya ke depan program yang dapat berimplikasi pada gerakan yang menyeluruh dan berkesinambungan bagi masyarakat Indonesia.

Selain itu Idrus juga berpesan kepada anggotanya untuk bisa memegang teguh komitmen dalam hal pengabdian sepanjang masa bagi umat dan Indonesia.

"Karena ini adalah gerakan amal saleh sebagai bentuk pengabdian, karena konsep IKA UINAM adalah hidup ini pengabdian sepanjang masa," katanya.

Di lain hal Idrus juga meminta seluruh alumni UINAM untuk selalu berfikir positif dalam menghadapi berbagai masalah dan tatangan yang dihadapi bangsa Indonesia.

"Setiap alumni UIN Alauddin haruslah terus berfikir positif, saling membesarkan, saling mendukung, dalam rangka pengabdian kepada umat," pungkas Idrus.

Adapun, Idrus Marham terpilih dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) BPP IKA UINAM di Hotel Myko, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu 20 Mei 2023.

Dalam acara pengukuhan dan silatnas pengurus IKA UINAM juga turut hadir dan memberi sambutan Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta Nasaruddin Umar, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, Rektor UIN Alauddin Prof Hamdan Juhannis, mantan Ketum IKA UINAM Prof Ahmad Thib, Pangdam dan Kapolda SulseL.(mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler