Terry Ingin Main di Final Lagi

Selasa, 22 Oktober 2013 – 22:00 WIB

jpnn.com - LONDON - John Terry masih diliputi rasa penasaran mengangkat piala Liga Champions sebagai pemain. Ketika Chelsea memenangi Liga Champions musim 2012 lalu, Terry hanya berstatus sebagai cadangan karena terkena akumulasi kartu.

Hal itu membuat Terry memasang target tinggi di Liga Champions musim ini. Dia bertekad membawa Chelsea melaju ke partai pemungkas. Selain itu, Terry ingin bermain di partai final, bukan sebagai penonton lagi.

BACA JUGA: Ini Alasan Fergie Depak Beckham yang Sebenarnya

Terry sebenarnya pernah tampil di final Liga Champions. Tepatnya di musim 2008 silam. Sayangnya, saat itu Chelsea kalah penalti atas Manchester United. Terry bahkan menjadi kambing hitam setelah gagal menjalankan tugas dengan baik.

"Saya satu kali bermain di final. Itu sangat mengecewakan. Tapi hal yang membahagiakan adalah kami akhirnya bisa menang di pertandingan itu," terang Terry sebagaimana dilansir laman Sky Sport, Selasa (22/10).

BACA JUGA: Hadapi Owen Cs, Danurwindo Siapkan Permainan Tiki-taka

Namun, sebelum membicarakan partai final, Terry memiliki tugas yang tak kalah penting. Dia harus mengembalikan kebugaran fisiknya setelah dibekap cedera lutut cukup parah. Cedera itu membuat Terry absen membela Chelsea dalam beberapa pertandingan.

"Ini kali pertama saya mengalami cedera dalam waktu yang lama. Saya tidak bisa menjaga tempat saya. Itu cukup membuat saya frustasi," tegas mantan kapten Timnas Inggris tersebut. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ismed Sofyan Sesumbar Matikan Owen

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Milan Vs Barca, Selevel El Clasico


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler