Terungkap Alasan Partai Garuda Mendukung Prabowo, Oh

Senin, 04 September 2023 – 16:36 WIB
Ilustrasi - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto saat di Padepokan Garuda Yaksa Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (1/5). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi buka-bukaan soal alasan parpol itu mendukung Prabowo Subianto dalam bursa Pilpres 2024.

"Karena banyak yang bertanya, apa alasan Partai Garuda mendukung Prabowo Subianto, maka kami jelaskan. Penjelasan ini juga bagian dari perintah UU bahwa kami wajib memberikan pendidikan politik terhadap masyarakat Pemilih," ujar Teddy Gusnaidi, di Jakarta, Senin (4/9).

BACA JUGA: Partai Garuda Siap Dikritisi Mahasiswa Saat Kampanye di Kampus, Asalkan...

Pertama, kata Teddy, Partai Garuda wajib mendukung capres cawapres, itu perintah UU.

"Jika tidak, maka Partai Garuda dikenakan sanksi, yaitu tidak boleh ikut pada Pemilu 2029. Kedua, dari ketiga bakal capres, kami harus memilih mau mendukung yang mana. Maka kami mendalami, siapa yang akan kami dukung," katanya.

BACA JUGA: Partai Garuda Ingatkan Mahasiswa Tak Boleh Mengundang Capres ke Kampus, tetapi

Hasilnya, Teddy berujar partai berlambang burung Garuda itu sepakat untuk melihat dari sisi pribadi, bukan melihat saat berkampanye.

"Bagaimana seseorang bersikap dalam keadaan yang tidak menyenangkan bagi dirinya. Karakter asli itulah yang nantinya akan dibawa dalam mengambil berbagai kebijakan dan keputusan ketika menjadi pimpinan di negeri ini," bebernya.

Menurut Teddy, ketika kalah dalam Pilpres 2019, Prabowo tentu dalam keadaan kecewa, tetapi beliau mampu mengambil sikap, mematikan kekecewaannya, dengan membela orang yang mengalahkannya.

Walaupun dalam keadaan kecewa, Teddy menilai Prabowo rela menjadi benteng dari orang yang mengalahkannya. Dia rela dihina, dimaki, disalahkan oleh orang-orang yang menyanjungnya, agar supaya rakyat di negeri ini tidak berlarut-larut dalam pertengkaran.

"Itu yang membuat kami memutuskan memilih Prabowo," katanya.

Kendati demikian, Teddy yakin bahwa masing-masing parpol memiliki pandangan sendiri dalam mendukung bakal calon presiden.

"Kami tidak bisa mengatakan bahwa alasan kalian salah, calon yang kalian pilih salah, atau yang paling benar alasan kami dan calon kami. Karena itu hak masing-masing dalam menilai calon yang akan didukung," pungkas Teddy.

Partai Garda Republik Indonesia (Garuda) mendeklarasikan dukungan kepada bakal calon presiden (bacapres) dari Partai Gerindra Prabowo Subianto di Kantor DPP Partai Garuda, Jakarta Pusat, Jumat (1/9).

Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana menyatakan dukungan mereka kepada Prabowo dilakukan sesuai dengan keputusan rapat kerja nasional. Dukungan mereka pun dilakukan tanpa syarat apa pun. "Ini dukungan tanpa syarat yang kami berikan dari partai Garuda," kata Ridha.(mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler