jpnn.com - MANILA- Skuat Timnas Indonesia untuk sementara bisa semakin menebalkan motivasi dan keyakinan bakal lolos dari fase grup Piala AFF 2016.
Sebab, Thailand menegaskan tak akan mengalah dan main mata dengan Singapura.
BACA JUGA: Djanur Kritik Penampilan Anak Asuhnya Bersama Timnas
Pelatih Thailand Kiatisuk Senamuang menjelaskan, target kemenangan tetap diapungkan oleh timnya. Walau sudah dipastikan lolos sebagai juara Grup A, skuat Gajah Putih enggan melepas poin.
"Target kami tiga poin, sama seperti di dua pertandingan sebelumnya. Karena itu pertandingan ini jadi penting bagi kami, meskipun ada perubahan beberapa pemain," ucapnya, dilansir situs AFF, Jumat (25/11).
BACA JUGA: Fokus Menang Saja, Riedl!
Salah satu yang menjadikan alasan Kiatisuk agar timnya menang adalah untuk mengejar perbaikan di rangking FIFA. Sebab, dengan mengalahkan Filipina yang peringkatnya lebih baik, maka peringkat Thailand bisa melonjak.
Laga Indonesia kontra Singapura digelar di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Jumat (25/11) petang. Sementara laga Thailand kontra Filipina di Philippine Sport Stadium, Bocaue, Filipina, pada waktu bersamaan. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: GP Abu Dhabi: Hamilton Tak Ingin Main Kotor
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hari Ini, Empat Jago Indonesia Bertarung di 8 Besar Hong Kong Open
Redaktur : Tim Redaksi