jpnn.com - ’’Semua dimulai dari sebuah legenda’’. Begitu Anthony Hopkins membawakan narasi trailer terakhir Transformers: The Last Knight yang tayang awal bulan ini.
’’Selama ribuan tahun, mereka bersembunyi. Pada saatnya, mereka akan melindungi bumi dari apa yang akan menimpa,’’ lanjut pria yang membawakan tokoh baru bernama Sir Edmund Burton tersebut.
BACA JUGA: Mengekspos Kehidupan Muslim Amerika Lewat Komedi
Kemudian, trailer berlanjut dengan adegan-adegan heroik khas Michael Bay (diiringi backsound musik bernuansa patriotis), pertarungan robot-robot raksasa yang menggetarkan bumi, perpecahan di tubuh Autobots (ketika Optimus Prime menghajar Bumblebee), hingga aksi Mark Wahlberg dan Josh Duhamel.
Penantian penggemar Transformers tanah air berakhir hari ini. Installment kelima franchise kebanggaan Michael Bay itu resmi ditayangkan, mendahului Amerika Utara yang baru mulai diputar pada Jumat (23/6).
BACA JUGA: GotG2 Berpotensi Geser FF8 dari Puncak Box Office
’’Ini bakal lebih besar, lebih keren, dan lebih segalanya. Michael selalu ingin memberikan sesuatu yang lebih buat fans,’’ kata Wahlberg saat global premiere di London pada Minggu (18/6).
Well, jika dilihat dari trailer, film yang dibuat dengan bujet USD 260 juta (setara Rp 3,4 triliun) itu menjanjikan segalanya. Terutama dari sisi action dan efek visual.
BACA JUGA: Pedes Banget! Ini Kata Madonna Soal Biopik Blond Ambition
Namun, ada satu keunggulan ketimbang empat pendahulunya. Wahlberg mengklaim ceritanya lebih bagus dan dalam. Itu penting karena sejak film pertama dirilis satu dekade silam, plot Transformers selalu dikritik jelek.
’’Ya, ceritanya hebat,’’ janji pemeran Cade Yeager tersebut.
Film kelima itu akan mengungkap banyak mitologi Transformers dan hubungan mereka dengan manusia. ’’Invasi robot’’ yang terjadi sejak abad pertengahan tersebut menjadi kunci untuk menyelamatkan dunia di masa depan. Adalah Sir Edmund Burton, seorang astronom dan sejarawan, yang menemukan asal-usul itu.
Lalu, siapa the last knight alias kesatria terakhir yang dimaksud di judul? Paramount sempat memberi sedikit bocoran melalui sebuah video footage yang ditayangkan di CinemaCon 2017 lalu.
Dalam cuplikan berdurasi 20 menit tersebut, jelas bahwa kesatria terakhir yang dimaksud bukanlah Optimus Prime seperti prediksi banyak orang sebelumnya, melainkan Yeager. Dia disebut-sebut terpilih untuk memegang kekuasaan dan perdamaian antara umat manusia dan Transformers.
’’Banyak hal baru di sini,’’ tutur Wahlberg saat ngobrol dengan Jimmy Fallon di The Tonight Show pada Rabu (14/6).
’’Aku dibawa ke Inggris oleh karakter Anthony Hopkins dan bergabung dengan seorang profesor perempuan di Oxford, lalu kami harus pergi dan mencari tahu mitologi Transformers. Bagaimana mereka bermula dan hubungan antara mereka dan manusia,’’ ungkapnya bersemangat.
Satu lagi pertanyaan besar fans, scene pertarungan brutal antara Bumblebee dan Optimus Prime. Banyak teori yang muncul. Salah satu yang paling santer, Prime telah menjadi robot zombi setelah yang dilakukannya di film terdahulu, Age of Extinction. Tepatnya, ketika Prime meninggalkan bumi untuk mencari pencipta Transformers.
Perkiraan itu didasarkan pada serial televisinya, yakni setelah Prime tewas di versi animasi Transformes: The Movie. Itu juga didukung ucapan Wahlberg.
’’Ya, Prime jadi jahat di sini dan kami harus memperbaiki situasi tersebut,’’ ucapnya. Well, semua spekulasi akan terjawab hari ini.
Selain cerita yang dijanjikan lebih seru, The Last Knight melibatkan teknologi terbaru. Bay all-out membuat penampilan seluruh Autobot terlihat real.
Sebanyak 98 persen proses syuting film itu menggunakan kamera IMAX. Artinya, The Last Knight menjadi film Hollywood pertama yang hampir seluruhnya menggunakan kamera IMAX. (adn/c20/na)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Plot Twist! M Night Shyamalan Kisah Split dengan Unbreakable di Film Terbaru
Redaktur & Reporter : Adil