Tiga Wisatawan Tiba-Tiba Terseret Ombak di Pantai Selatan

Selasa, 04 Juli 2017 – 06:17 WIB
Jenazah. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, LUMAJANG - Satu per satu mayat korban yang terseret ombak Pantai Selatan Wotgalih, Lumajang dibawa ke rumah duka.

Isak tangis keluarga korban pecah saat mayat korban tiba di rumah duka.

BACA JUGA: Dua Wisatawan Raib di Curuk Priok Bogor

Ketiga korban tersebut, di antaranya adalah Ali Wafa dan Rokhin, warga Desa Krai, Lumajang.

Sementara, satu korban lagi belum diketahui identitasnya. Satu lagi harus dirawat intensif di puskesmas setempat.

Kejadian bermula saat ketujuh wisatawan sedang mandi di Pantai Wotgalih.

BACA JUGA: Balita Terseret Arus Selokan Sejauh 25 Km, Jasadnya Ketemu 3 Hari Kemudian

Namun, tiba-tiba saja, mereka terseret ombak pantai selatan itu.

Empat orang berhasil diselamatkan petugas BPBD setempat, sementara tiga orang tewas terseret ombak.

BACA JUGA: Lima Wisatawan Tewas Selama Musim Liburan Tahun Baru

Saat kejadian, ketinggian ombak mencapai 2,5 meter.

Pantai Wisata Wotgalih setiap tahunnnya memang selalu ramai dikunjungi wisatawan, terutama pada hari ketujuh dan delapan pasca-Lebaran.

Namun, karena kurang hati-hatinya pengunjung dan minimnya petugas penyelamat, maka tak jarang wisatawan pantai selatan tersebut terseret ombak.(end/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler