Tiket ke Jakarta Ludes, KAI Imbau Pemudik tak Beli di Calo

Kamis, 31 Juli 2014 – 13:16 WIB

jpnn.com - SEMARANG - Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Suprapto mengimbau pemudik agar tidak membeli tiket pada calo. Imbauan itu diberikan lantaran tiket arus balik menuju Jakarta sudah ludes terpesan sampai tanggal 10 Agustus 2014. 

"Untuk kereta pemberangkatan awal dari Semarang menuju Jakarta, tiket rata-rata telah habis terjual dari tanggal 30 Juli sampai 10 Agustus 2014," ujar Suprapto pada JPNN, Kamis (31/7).

BACA JUGA: Najwa Shihab Kandidat Kuat Menparekraf Kabinet Rakyat

Agar lebih aman dan menghemat waktu kata Suprapto, ia menyarankan masyarakat memesan tiket secara online. "Belilah tiket di layanan online atau minimarket seperti Indomaret atau Alfamart, karena lebih mudah dan tidak perlu mengantre," sarannya.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau agar pemudik tidak membawa barang bawaan terlalu berlebihan, yang bisa menganggu kenyamanan pemudik lain.

BACA JUGA: Advokat Merah Putih Mau Bongkar Borok Timses Gerindra

"Kami mengimbau kepada para penumpang agar jangan membawa barang bawaan melebihi berat 20 kg atau ukuran yang bisa menganggu kenyamanan penumpang lainnya," tandas dia. (chi/jpnn)


 

BACA JUGA: KPK Susun Daftar Saksi BLBI

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tokoh Sulsel Diproyeksikan Isi Jabatan Kabinet Jokowi-JK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler