TikTok Memperkenalkan Aplikasi Mirip Instagram Bernama Whee

Jumat, 21 Juni 2024 – 06:37 WIB
Tangkapan layar aplikasi berbagi foto Whee besutan TikTok. Foto: ridho

jpnn.com - TikTok memperkenalkan aplikasi mirip Instagram, bernama Whee dan resmi hadir di banyak negara termasuk Indonesia.

Whee adalah aplikasi berbagi foto yang sudah bisa diunduh baik di App Store maupun Play Store.

BACA JUGA: Instagram Resmi Merilis Fitur Creator Marketplace di Indonesia

Whee dinilai sangat mirip dengan Instagram di beberapa bagian.

Namun, pengembang Whee menekankan bahwa aplikasi mereka fokus pada interaksi dengan terdekat.

BACA JUGA: TikToker Bule Hina Pembangunan IKN, Kementerian PUPR Merespons Begini

"Abadikan dan bagikan foto di dunia nyata yang hanya bisa dilihat oleh teman-teman kalian, yang memungkinkan kalian untuk jadi diri sendiri," tulis Whee di deskripsi aplikasi mereka.

"Whee adalah tempat terbaik bagi para teman dekat untuk berbagi momen kehidupan."

BACA JUGA: Induk TikTok Dikabar akan PHK Karyawan e-Commerce di Indonesia, Disnaker DKI Bereaksi

Whee menampilkan antarmuka yang lebih sederhana, dengan halaman depan memiliki tiga tab utama untuk membuka kamera, feed, dan pesan.

Di sudut kanan atas juga terdapat tombol notifikasi ala Instagram.

Pengguna bisa mengunggah foto, menyukai dan mengomentari foto yang diunggah pengguna lain, melihat riwayat unggahannya, hingga berkirim pesan. (theverge/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Instagram Uji Coba Fitur Jeda Iklan Tidak Bisa Dilewati, Bagaimana Menurut Kalian?


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler