jpnn.com - TAIWAN - Tim bulutangkis Indonesia harus mengubur mimpi lolos ke babak semifinal Kejuaraan Junior Asia 2014. Itu terjadi setelah pasukan junior Indonesia ditekuk Korsel dengan agregat 1-3 pada babak perempat final di Taipei Gymnasium, Selasa (18/2).
Indonesia langsung tertinggal setelah ganda campuran Reinard Dhanriano/Nisak Puji Lestari dipaksa mengakui ketangguhan Kim Jung Ho/Kim Hye Jeong lewat laga rubber set dengan skor 12-21, 22-20, 13-2.
BACA JUGA: Pellegrini Sesumbar City Tim Terbesar di Manchester
Tunggal putra Jonathan Christie sempat menyalakan asa Indonesia usai menghentikan perlawanan Jae Seo Seung lewat pertarungan straight set dengan skor 21-15, 21-15.
Sayangnya, Indonesia kembali gagal menambah poin setelah ganda putra Clinton Hendrik K/Muhammad Rian Ardianto bertekuk lutut di depan Kim Jung Ho/Kim Jae Hwan dua set langsung dengan skor 20-22, 16-21.
BACA JUGA: Ditekuk Korea, Ini Alasan Manajer Indonesia
Indonesia akhirnya harus keluar lapangan dengan kepala tertunduk setelah tunggal putri Fitriani dipaksa mengakui ketangguhan Kim Ga Eun lewat pertarungan dua set langsung dengan skor 19-21, 9-21.
Hasil itu sudah cukup bagi Korsel untuk lolos ke semifinal. Laga terakhir antara Ganda putri Nisak Puji Lestari/Apriani Rahayu kontra Kong Hee Yong/Kim Hye Jeong pun akhirnya tidak dimainkan. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Paling Produktif di Inggris, City Bakal Sulitkan Barca
BACA ARTIKEL LAINNYA... Henry: Messi Berasal Dari Planet Lain
Redaktur : Tim Redaksi