Tim Kriket Putra dan Putri DKI Jakarta Kompak Segel Tiket Semifinal Pon Papua

Sabtu, 25 September 2021 – 20:06 WIB
Kapten tim kriket DKI Jakarta Puji Haryanti dan pelatih kriket DKI Jakarta Fernandes Nato. ANTARA/HO-ponxx2021papua.

jpnn.com, JAYAPURA - Tim kriket putra DKI Jakarta sukses melaju ke babak semifinal di nomor Super Sixes (S6) usai mendapatkan dua kemenangan beruntun dari Banten dan Nusa Tenggara Timur.

Bertanding di Arena Cricket, Sentani, Kabupaten Jayapura, Sabtu (25/9/), tim putra DKI Jakarta menundukkan Banten 63-47 dan Nusa Tenggara Timur 53-50.

BACA JUGA: Futsal PON Papua 2021: Dramatis! Jatim Tahan Imbang Sulsel di Detik Akhir

Pelatih putra DKI Jakarta, Yeri Rosongna mengaku lega timnya bisa mengamankan satu tiket ke babak semifinal, walau ia menyebut lawan yang dihadapi juga memberikan permainan yang solid.

"Dengan hasil yang sudah kami dapat hari ini, tentunya kami bersyukur karena dalam dua game kami dapat hasil maksimal. Kami berharap di semifinal bisa kembali mendapatkan hasil positif juga," kata Yeri usai laga.

BACA JUGA: Rekomendasi Pemerintah untuk Cegah Penularan Covid-19 di PON XX

Berbekal hasil positif dalam masa try out menuju PON XX, DKI Jakarta kembali mematok target medali emas.

"Nomor ini (super sixes) ini memang baru, tetapi dengan hasil yang sudah kami dapat di masa try out, kami berharap bisa dapat hasil yang sama. Namun, tuan rumah Papua juga jadi salah satu kuda hitam. Faktor cuaca tidak terlalu berpengaruh, walau cukup panas, tetapi kami bisa beradaptasi," pungkasnya.

BACA JUGA: Jelang Berangkat Menuju Pon Papua, Lima Atlet Riau Terpapar Covid-19

Dua kemenangan yang didapat pada babak penyisihan membuat tim kriket putra DKI Jakarta lolos ke partai semifinal dan akan menantang Bali. Babak semifinal lainnya mempertemukan tim Jawa Barat kontra Papua.

Lolosnya putra DKI Jakarta ke babak semifinal juga diikuti tim putri usai menyudahi perlawanan sengit tim Kalimantan Timur dengan skor 45-43.

Pada babak empat besar, tim putri DKI Jakarta akan bertanding melawan Papua. Adapun semifinal lainya akan bertanding Jawa Barat menghadapi Bali.

Rencananya partai semifinal akan berlangsung, Minggu (26/9) di Arena Cricket, Sentani, Kabupaten Jayapura. (pon/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler