Tim Pemenangan Tak Perlu Diistimewakan

Pasangan Terlipih Dilantik, Hubungan Dengan Tim Sukses Harus Diputus

Jumat, 20 Agustus 2010 – 06:06 WIB

TANJUNGPINANG - Mendagri Gamawan Fauzi melontarkan sentilan saat melantik pasangan M Sani-Soerya Respationo sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, Kamis (19/8)Menurutnya, ada yang harus dipahami para tim pemenangan (tim sukses) berikut pasangan gubernur terpilih.

Katanya, sejak pasangan calon kepala daerah terpilih dilantik dan diambil sumpahnya sebagai pejabat maka hubungannya dengan tim sukses selama ini secara otomatis habis

BACA JUGA: Dilantik Mendagri, Sani-Soerya Resmi Pimpin Kepri

Seperti dikutip Batam Pos (grup JPNN), Mendagri mengatakan, tim sukses yang berhasil mengantarkan calonnya, memang menjadi pahlawan bagi kepala daerah terpilih


"Tapi kini jagoannya telah milik masyarakat Kepri secara luas

BACA JUGA: Anas : Saya Sudah Tegur Ruhut

Tak ada lagi kata ini jagoanku, ini gubernur dan wakil gubernurku
Yang ada, gubernur Provinsi Kepri, milik rakyat Kepri," kata Gamawan Fauzi saat menyampaikan sambutan pada pelantikan HM Sani dan Soerya Respationo

Menurutnya, jangan mentang-mentang berhasil menghantarkan jagoannya lantas tim sukses bebas melakukan intervensi pemerintahan atau minta dilebihkan saat minta sesuatu

BACA JUGA: Ruhut Bikin SBY Marah

"Ini tak benarGaji gubernur itu sedikitBahkan, baru-baru ini saya menghapuskan penerimaan uang pungut kepala daerahArtinya, mereka hanya menerima gaji seadanya sajaSaya pernah menemui ada tim pemenangan minta dilebihkan saat mereka ada keperluanSemoga di Provinsi Kepri tak pernah terjadi," ujar Gamawan.

Sebaliknya, gubernur dan wakil gubernur pun perlu memahami tugas yang diembanSebagai "bapak rakyat", pasanan guberur terpilih yang sudah dilantik tidak boleh membeda-bedakan rakyatnya"Jika warga kampung sebelah diberi bantuan Rp1 Juta, warga kampung lainnya, harus pula diberi sebanyak ituPerlu dicermati, sekecil apa pun perbedaan yang dilakukan, masyarakat akan menilainya," tutur Gamawan.(zek/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejaksaan Agung Didesak Tuntaskan Sisminbakum


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler