Tim-Tim F1 Sepakat Berhemat

Rabu, 29 September 2010 – 14:50 WIB
SINGAPURA - Keputusan penting disepakati tim-tim Formula 1 usai berlangsungnya GP SingapuraTim F1 melakukan gebrakan besar untuk memotong pengeluaran di F1 hingga beberapa tahun mendatang

BACA JUGA: Nomor BMX Tak Maksimal di Korsel

Keputusan itu mereka sebut sebagai pembaruan dari Kesepakatan Pembatasan Sumber Daya (RRA).
   
Kesepakatan baru tersebut bermula dari kekhawatiran tim-tim pada RRA yang lama, yang berlaku dari tahun lalu hingga akhir musim 2011
Tim F1 menilai masih ada beberapa bagian pembatasan biaya yang memiliki celah untuk diakali.
   
Dalam pertemuan, tim-tim F1 membahas adanya kecurigaan tersebut

BACA JUGA: Tanam Pohon untuk Raja Thailand

Jika pembatasan biaya tak diperkuat dan tim-tim tak memiliki kehendak untuk menyepakati interpretasi mengenai bagaimana pengeluaran mereka dihitung, maka akan terjadi peluang perang pengeluaran terjadi di olahraga jet darat.
   
FOTA yang menjadi organisasi tim F1 mendapatkan solusi melalui pertemuan yang terjadi di Singapura, Minggu (26/9)
Kesepakatan baru tersebut tercapai dan disetujui akan diberlakukan kini hingga musim 2017

BACA JUGA: Blanco Makin Aktif di Layar Kaca

Meski demikian, detail mengenai kesepakatan baru tersebut belum akan dirilis pada publik
   
"Kami membuat kemajuan yang fantastisSaya kira tim-tim F1 bekerja bersama dan menemukan kesepakatan yang hebatDi pertamuan itu, kami menandatangani perpanjangan RRA, yang kami kira akan membuat olahraga ini stabil," ungkap Martin Whitmarsh, Sekretaris FOTA.
   
Hal yang sama dipaparkan Team Principal Renault, Eric Boullier"Saya sangat terkesan, kami melakukan langkah besarKarena hal seperti ini adalah sukses bagi FOTA dan pada akhirnya kami menyepakati sesuatu, walaupun pertemuan itu hanya berupa forum," kata Boullier.
   
"Kami tahu, akan memasuki masa transisi untuk kesepakatan baruTiap orang melaksanakan perannyadan saya senang kami bisa mencapai kesepakatan ini," lanjut Boullier.
   
Inisiatif dilakukannya pertemuan muncul seiring meningkatnya kecurigaan pelanggaran RRA dalam persiapan menjelang GP SingapuraWhitmarsh yakin, rancangan kerja yang baru akan membantu membersihkam lubang yang ada di antara tim"Saya kira hal ini menjadi langkah maju yang bagus untuk berusaha mengelola sumber daya dan berusaha menciptakan stabilitas serta peningkatan dalam upaya yang sama," kata Whitmarsh(ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gagal Masuk Asian Games


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler