Tingkatkan Pengawasan, Bea Cukai Perkuat Sinergi di Jawa Tengah

Jumat, 04 Juni 2021 – 20:24 WIB
Kepala Kanwil Bea Cukai Jateng dan DIY Padmoyo Tri Wikanto menyerahkan penghargaan kepada TIN AL Semarang, Jumat *28/5). Foto: Humas Bea Cukai

jpnn.com, SEMARANG - Guna meningkatkan pengawasan di semua lini, Bea Cukai di Jawa Tengah (Jateng) memperkuat sinergi dan koordinasi dengan aparat penegak hukum (APH) di wilayahnya.

Upaya itu dilakukan melalui kunjungan kerja oleh Kanwil Bea Cukai Jateng dan DIY dan Bea Cukai Tanjung Emas.

BACA JUGA: UMKM Yuk Manfaatkan CVC, Fasilitas dari Bea Cukai untuk Kemajuan Bisnis

Kepala Kanwil Bea Cukai Jateng dan DIY Padmoyo Tri Wikanto mengatakan sebagai community protector, instansinya akan bersinggungan secara langsung maupun tidak langsung dengan penegak hukum lain.

Untuk menjamin kelancaran pelaksanaan tugas tersebut, Bea Cukai harus aktif menjalin sinergi dengan TNI, Polri dan APH yang lain.

BACA JUGA: Haris Pergi ke Supermarket, Ditelepon Tetangga untuk Pulang, Sampai di Rumah, Astaga

Pada Jumat (28/5), Tri Wikanto menyerahkan penghargaan Direktur Jenderal Bea dan Cukai dengan kategori prestasi luar biasa baik kepada Tim Pangkalan TNI Angkatan Laut Semarang.

Penghargaan ini diberikan kepada 11 anggota TNI atas kontribusi dan dukungan penuh dalam pelaksanaan penindakan kapal layar motor (KLM) Hikmah Jaya 3 atas dugaan importasi ilegal dengan melakukan bongkar muatan tekstil dan ballpress di luar kawasan pabean di Pelabuhan Kendal, Jateng pada Januari 2021 lalu.

BACA JUGA: AP Ditangkap, Dia Sudah Menjual 1.252 Surat Bebas Covid-19 Palsu di Bandara

“Penghargaan ini merupakan bentuk nyata dari kolaborasi antara Bea Cukai dengan TNI Angkatan Laut Semarang. Sinergi akan dibangun, sehingga proses penindakan, penyidikan, dan pemberkasan dapat menjadi satu kesatuan dan berjalan dengan baik," ucap Tri Wikanto dalam keterangan, Jumat (4/6).

Selain TNI, sinergi yang baik juga dijalin Kanwil Bea Cukai Jateng dan DIY dengan Ditpolairud Polda Jateng. Hal itu melalui kunjungan Kepala Bidang Penindakan dan Penyidikan Kanwil Bea Cukai Jateng dan DIY Moch Arif Setijo Noegroho pada Kamis (3/6).

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka optimalisasi pengawasan di bidang kepabeanan dan cukai khususnya pengawasan laut.

Menurut Arif, sinergi antara Bea Cukai dan Polri khususnya Polairud telah terjalin dengan baik dan tertuang melalui MoU mengenai Peningkatan Sinergi Tugas Operasional dan Sumber Daya Dalam Pelaksanaan Tugas dan Fungsi antara Bea Cukai dan Polri.

“Kami akan terus bersinergi khususnya di bidang penegakan hukum. Implementasinya di lapangan, ke depan akan kami lakukan kegiatan lanjutan seperti pertukaran data dan informasi serta pelaksanaan patroli bersama," ujar dia.

Sinergi dan koordinasi dengan Polri juga dilakukan oleh Bea Cukai Tanjung Emas dengan mengunjungi Polda Jateng. Kunjungan itu dipimpin langsung oleh Kepala Bea Cukai Tanjung Emas, Anton Martin.

”Dalam pengawasan, kami menyadari bahwa tidak bisa bekerja sendiri. Sinergi sangat diperlukan apalagi dengan pihak kepolisian. Kolaborasi diharapkan mampu mempermudah kerja sama dan komunikasi yang efektif saat kami melakukan pengawasan," ujar Anton.

Sementara itu, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Lutfi mengapresiasi kunjungan kerja tersebut dan menyampaikan terima kasih atas sinergi yang terjalin.

"Koordinasi yang sudah terjalin selama ini diharapkan dapat terus terjaga, karena Bea Cukai dan Polri punya andil yang sama, terutama dalam rangka penegakan hukum terkait peredaran narkoba,” katanya.

Dia berharap Bea Cukai bersama APH yang lain dapat saling bahu membahu dalam menciptakan pengawasan yang optimal. Penegak hukum yang solid dan kompak dapat mencerminkan citra positif kepada masyarakat.

Kekompakan itu juga diharapkan dapat mengedukasi masyarakat sehingga tidak melakukan pelanggaran hukum terutama dalam hal kepabeanan dan cukai. (*/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler