Tips Membedakan Minuman Asli dan yang Palsu, Jangan Sampai Tertipu

Jumat, 19 Maret 2021 – 12:55 WIB
Indoalkohol akan memberikan merchandise seperti gelas, sloki, atau T-Shirt dalam setiap pembelian. Foto: dok Indoalkohol

jpnn.com, JAKARTA - Selama pandemi Covid-19, pemesanan makanan dan minuman secara online menjadi solusi andalan banyak orang. Namun, kita harus berhati-hati saat memesan makanan atau minuman favorit kita secara online.

"Bila tak waspada, kita justru bisa menjadi korban dari penipuan produk," ujar sales dari indoalkohol, Dika.

BACA JUGA: Owner Thirsty Owl Ungkap Cara Aman dan Bijak Saat Mengonsumsi Minuman Beralkohol

Sebagai sales dari indoalkohol, retail minuman beralkohol yang resmi dari distributor dan telah memiliki izin, Dika memberi tips bagi kita untuk membedakan produk minuman yang asli dan tiruan.

“Kita harus aware dengan harga, bila terlalu murah maka kita harus curiga,” kata Dika.

BACA JUGA: Sembilan Pemerkosa Gadis 14 Tahun Itu Sudah Diringkus, Terima Kasih, Pak Polisi

Biasanya, produk ini cukup menggiurkan dengan penawaran harga murah yang jauh berbeda dengan harga aslinya. Untuk itu, perlu membandingkan harga produk tersebut antar penjual atau toko.

“Kalau harga terlalu murah, patut dicurigai. Takutnya, barang malah tidak sampai atau bahkan palsu,” ujar Dika.

BACA JUGA: Mbak Desi Diseret 50 Meter Lalu Diperkosa, Pelakunya Tukang Ojek

Selain harga yang signifikan, ada hal lain yang bisa diperhatikan yaitu follower di akun sosial media dari penjual atau toko tersebut.

Bila diketahui para pengikutnya adalah akun palsu, maka pantas dicurigai. Tak hanya followernya saja yang perlu diperhatikan, tetapi juga komentar atau review yang ada.

“Cek review juga, jangan sampai tertipu dengan jumlah follower yang besar,” tambah Dika.

Cara ini bisa dilakukan untuk cek keaslian minuman seperti soju dan lainnya. Untuk minuman impor seperti spirit dan wine, setiap pembeli bisa memastikan bahwa ada stiker BPOM dan pita cukai.

“Bila tak ada, sebaiknya jangan dibeli,” ujarnya.

Indoalkohol sendiri menjamin bahwa semua minuman yang dijual adalah produk asli sehingga aman untuk dikonsumsi untuk tubuh.

Untuk sementara ini, indoalkohol baru menyediakan penjualan wine, spirit, beer, soju, serta minuman lokal secara online untuk menghadapi kondisi pandemi.

Namun, tak perlu khawatir, karena pengiriman produk dari indoalkohol telah dipastikan aman dengan packing yang rapi.

Selain itu, indoalkohol juga memberikan kejutan menarik dalam setiap pembelian.

“Kami akan mengirimkan merchandise seperti gelas, sloki, atau T-Shirt dalam setiap pembelian,” pungkas Dika.(dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler