jpnn.com, JAKARTA - Keadaan darurat harus ditanggapi dengan cepat, karena dapat memengaruhi hasil akhir. Respons yang cepat akan berdampak besar pada situasi genting.
Tnos Alert Button (TAB) menjadi solusi untuk keadaan darurat apa pun, karena aplikasi ini bisa digunakan oleh siapa pun dan di mana pun.
BACA JUGA: Happy Kamper, Aplikasi Pencari Berbagai Macam Aktivitas Anak
PT Xtreme Network Sistem mengembangkan aplikasi TAB yang memungkinkan pengguna meminta bantuan hanya dengan mengklik tombol merah.
Misalnya, masalah kesehatan, panik ketika terjebak dalam lift, kebakaran, kecelakaan lalu lintas, bencana alam, atau lainnya.
BACA JUGA: Kaum Kepompong Rawan jadi Korban Kejahatan Siber Modus Klik Aplikasi
Aplikasi ini dirancang untuk mengingatkan daftar orang yang telah ditentukan sebelumnya jika terjadi keadaan darurat, seperti teman, keluarga, dan layanan darurat.
Komisaris Utama & Co-Founder PT Xtreme Network Sistem Rusdi Soetioso mengatakan, aplikasi ini dirancang untuk responsif.
BACA JUGA: Kalkulator Tes Polri, Aplikasi Inovatif untuk Persiapan Seleksi Polisi
"Pengguna tidak perlu bicara dengan operator dalam keadaan darurat, langsung akan terhubung dengan responder," kata Rusdi, di Jakarta, Rabu (12/6).
Tombol merah pada TAB dapat dihubungkan dengan siapa pun yang diinginkan sebagai responder.
Misalnya, pelajar bisa dihubungkan pada orang tua, petugas keamanan sekolah atau guru. Bagi koordinator sekuriti bisa dihubungkan dengan posko, anggota, bahkan pihak berwajib.
"Bagi orang tua yang tinggal sendiri bisa dihubungkan pada keluarga, dokter pribadi, dan sekuriti," lanjutnya.
Aplikasi ini bisa digunakan di mana pun selama tersedia jaringan internet. Biaya berlangganan Alert Button ini relatif berbiaya murah, sehingga bisa digunakan sampai kepedesaan untuk mengatasi pencurian ternak.
"Kami juga berharap aplikasi ini dapat digunakan saudara-saudara kita para pahlawan devisa di mana pun untuk keadaan emergency," tuturnya. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh