jpnn.com, JAKARTA - PT. Giordano Indonesia memperkenalkan konsep toko Nike terbaru di Indonesia, yang terletak di Jakarta Utara yaitu Nike Kelapa Gading.
Toko baru Nike itu memiliki luas lebih dari 500 meter persegi, dan Giordano Indonesia siap merevolusi retail experience dengan konsep terbarunya.
BACA JUGA: Ternyata Sepatu Nike dan Converse Tiruan Ini di Produksi di Jabar
“Kami sangat gembira dapat memperkenalkan Nike Kelapa Gading, toko terbesar kami saat ini, dan berharap Nike Kelapa Gading dapat membangkitkan semangat dan menginspirasi para atlet melalui produk-produk pilihan dan layanan terbaik dari Store Athletes kami," papar Manajer Pemasaran Nike PT. Giordano Indonesia Devina Christian dalam keterangannya, Selasa (12/12).
Nike Kelapa Gading didesain untuk menjadi Sport Hub, sebuah destinasi yang menginspirasi para atlet untuk berolahraga di kotanya.
BACA JUGA: TikTok Shop Kembali Beroperasi di Indonesia Melalui Tokopedia
Didukung oleh Nike Experiences, Nike Kelapa Gading akan mengundang konsumen untuk mengunjungi klub olahraga, aktivitas, dan acara yang direkomendasikan Nike di Jakarta.
Sport Guidance akan mengelevasi pengalaman berbelanja konsumen di Nike Kelapa Gading melalui Personal Styling Session dan fitting, hingga panduan produk dan layanan yang mengusung tema Move To Zero.
BACA JUGA: Tokoh Berpantun di Panggung Rakyat: Kalau Penguasa Bapakmu, Jadi Apa Pun KesampaianÂ
Nike Kelapa Gading adalah toko yang enerjik dan imersif seperti Jakarta – penuh dengan aktivitas, sentuhan material dan nuansa warna yang hidup.
Nike Kelapa Gading akan memprioritaskan koleksi olahraga dan didukung oleh koleksi Lifestyle dengan menawarkan pilihan produk untuk melengkapi kebutuhan konsumen.
Konsep baru itu akan menginspirasi, menghubungkan dan membekali konsumen untuk berolahraga.
“Kami juga ingin memperkenalkan aplikasi membership G+ untuk seluruh konsumen setia kami,” tambah Devina.
Nike Kelapa Gading berlokasi di Lantai Dasar Unit 8 A-C, Mal Kelapa Gading III, Jl. Boulevard Raya No.13, Kelapa Gading, Jakarta Utara. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Harbolnas 12.12, Tokopedia dan TikTok Menghadirkan Kampanye âBeli Lokalâ
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha