Tolak Mata, Wenger Pilih Striker Kosta Rika

Minggu, 14 Agustus 2011 – 18:35 WIB
LONDON - Arsenal diberitakan akan kehilangan Cesc Fabregas dan Samir Nasri dalam waktu dekatFabregas bakal ke Barcelona, sedangkan Nasri terus dilobi City

BACA JUGA: Cagliari Pecat Roberto Donadoni

Namun, Arsenal terkesan santai-santai saja dan tidak terlihat getol mencari calon pengganti kedua pemain itu.

Pelatih Arsenal Arsene Wenger bahkan mengatakan apabila pihaknya tidak akan mendatangkan playmaker Valencia Juan Mata yang banyak disebut sebagai calon suksesor Fabregas
Padahal, seandainya Fabregas dan Nasri dijual, petinggi Arsenal dikabarkan meminta Wenger membelanjakan uang hasil penjualan tersebut.

"Kami tidak akan melakukan apa pun untuk Juan Mata

BACA JUGA: Si Cacing Masuk Hall of Fame

Saya tidak akan memberikan alasannya," kata Wenger kepada Arsenal TV.

Tidak hanya Mata, Wenger menyangkal dirinya yang tertarik dengan winger muda Brazil yang bermain di Shakhtar Donetsk, Jadson
"Kami tidak punya hubungan apa pun dengan Jadson

BACA JUGA: Hari Ini, Ultras Demo Sambari

Kami juga tidak tengah berbicara dengan Shakhtar tentang dirinya," jelas Wenger.

Jika Mata dan Jadson ditolak, Wenger tidak membantah apabila klubnya telah mendatangkan striker belia asal Kosta Rika Joel CampbellThe Gunners - sebutan Arsenal - siap mengeluarkan 1,4 juta euro untuk pemain 19 tahun asal klub Deportivo Saprissa tersebut.

Campbell yang memiliki enam caps dan dua gol bersama Kosta Rika itu sedianya akan diikat kontrak selama lima tahun oleh Arsenal."Joel Campbell telah menunjukkan bahwa dirinya adalah seorang pemain dengan bakat besar dan tampil bagus di level internasional dalam usia yang masih mudaKami tengah mengupayakan proses transfer segera tuntas dalam beberapa hari ke depan," urai Wenger.

Bakal bergabungnya Campbell makin mengentalkan deretan pemain muda dari empat rekrutmen mereka musim panas iniNama sebelumnya adalah Carl Jenkinson yang juga masih 19 tahun, Gervinho (24 tahun), dan Alex Oxlade-Chamberlain (17 tahun)(dns/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Guardiola Tunda Kedatangan Fabregas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler