jpnn.com, JAKARTA - Pasangan capres-cawapres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo - Mahfud Md berencana menggelar kampanye akbar dalam bentuk konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Sabtu depan (3/2/2024).
Menurut Sekretaris Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo - Mahfud Md (TPN Ganjar - Mahfud) Hasto Kristiyanto, kampanye bertitel SALAM M3TAL itu sengaja menonjolkan angka 3.
BACA JUGA: Dukung Paslon 03 Ganjar-Mahfud, Slank Buatkan LaguÂ
"Konser SALAM M3TAL 3 Februari 2024, jam 3 (pukul 15.00 WIB, red) untuk coblos paslon nomor 3 Ganjar-Mahfud," kata Hasto di Media Lounge TPN, Jalan Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (30/1/2024).
Hasto menambahkan kampanye bertitel Hajatan Rakyat itu akan menampilkan grup rock Slank dan artis maupun penyanyi lainnya.
BACA JUGA: Ini Hasil Pengundian Nomor Urut Peserta Pilpres 2024, Ganjar Langsung Acungkan Salam Metal
Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu menjelaskan Slank telah menciptakan lagu berjudul SALAM M3TAL.
Lagu yang telah diunggah akun Slank Music ke YouTube itu berisi ajakan memilih Ganjar-Mahfud.
BACA JUGA: Slank Resmi Dukung Ganjar-Mahfud, Bunda Iffet: Ini Calon Presiden yang Paling Bagus
Hasto yang dalam kesempatan itu didampingi Kepala Badan Kebudayaan Nasional (BKN) PDIP Ario Bimo mengatakan lagu dan klip video SALAM M3TAL dibuat dengan gotong royong.
“SALAM M3TAL yang telah diluncurkan memiliki ciri yang ceria, merakyat, dan sangat mudah dipahami oleh masyarakat, sehingga lagu itu dengan mudah dinyanyikan oleh seluruh rakyat Indonesia dari seluruh lapisan dan semua menyambut kepemimpinan Pak Ganjar sebagai presiden rakyat," ujar Hasto.(ast/jpnn.com)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Mau Ada Dusta, Abdee Slank Mundur dari Komisaris Telkom demi Dukung Ganjar-Mahfud
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi