Top! Di Daerah Ini, Dalam Sebulan Dua Suami Ingin Berpoligami

Rabu, 02 Desember 2015 – 20:43 WIB
Ilustrasi. FOTO: dok/jpg/jpnn.com

jpnn.com - SURABAYA - Bagi sebagian pria, punya istri lebih dari satu mungkin mengasyikkan. Berdasar data Pengadilan Agama (PA) Surabaya, permohonan berpoligami sejak Januari sampai Oktober hanya diajukan 19 orang. Jika dipukul rata, setiap bulan ada dua pria yang ingin berpoligami. 

Wakil Ketua PA Surabaya Atifatur Rahmaniyah memprediksi, dalam tahun ini jumlah tersebut akan bertambah. Sebab, hingga kemarin (1/12) perkara yang diajukan ke PA masih ada. 

BACA JUGA: FOTO: Sempat Simpang Siur, Sopir Lamborghini Ternyata Tiduran di Kasur Empuk

Setiap hari ada 50-60 perkara baru yang diterima. Sebagian besar memang permohonan cerai. "Tapi, ada juga permohonan poligami dan perkara lain," ucap Atifatur. 

Perempuan yang akrab disapa Atifah itu mengakui, sebagian besar permohonan poligami dikabulkan. Sebab, pemohon bisa memenuhi semua persyaratan. Baik syarat kumulatif maupun alternatif. 

BACA JUGA: Mendagri Percaya Mantan Rektor IPDN itu Mampu

Syarat paling utama adalah mendapat persetujuan dari istri sebelumnya. Termasuk kesediaan calon istri baru untuk dimadu. (may/oni/mas)

BACA JUGA: Lapor Bu Susi! Banyak Kapal Asing Curi Ikan di Perairan Kepri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hah!? Menteri Yuddy Berharap Gorontalo Bangun Menara Eiffel


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler