jpnn.com, JAKARTA - Teknologi nirsentuh terus berkembang selaras dengan kemajuan zaman saat ini.
TOTO penyedia peralatan sanitary di Indonesia menghadirkan touchless flush toilet.
BACA JUGA: Pengamat PPI Beberkan Perbedaan Hasil Kerja Era Jokowi Dengan SBY
Melalui inovasi baru ini, pengguna bisa merasakan pengalaman nirsentuh pada produk sanitari di rumah dengan cukup melambaikan tangan di atas permukaan tombol flush, lalu sistem akan secara otomatis membilas toilet.
Pengalaman menggunakan teknologi nirsentuh pada produk sanitari di rumah juga diungkapkan oleh peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii.
BACA JUGA: Touchless Toilet TOTO, Teknologi Nirsentuh yang Ramah Lingkungan
Terlebih, kamar mandi menjadi salah satu tempat dengan benda-benda yang sering kita sentuh di dalamnya. Mulai dari membuka pintu kamar mandi, menggunakan toilet, sampai menyalakan shower untuk mandi.
"Aku pilih Touchless Toilet TOTO karena menurutku touchless itu lebih higienis, anti bakteri karena tanpa sentuhan, dan ramah lingkungan karena hemat air juga," sebut Greysia.
BACA JUGA: Kerap Gagal Menyanyikan Lagunya Sendiri, Keisya Levronka Sampai Datangi Psikolog
Greysia Polii menambahkan keluarganya selalu menggunakan produk-produk dari TOTO karena sudah terjamin kualitas soal kebersihannya.
“Di keluargaku kami pakai TOTO karena terjamin kualitasnya,” kata Greysia.
Oleh karena itu, hadirnya touchless flush toilet akan menjadi tanda sudah saatnya kamar mandi menggunakan teknologi nirsentuh sebagai cara untuk menjaga kebersihan dan kesehatan keluarga.
Selain itu, TOTO Touchless Flush Toilet juga menjadi pionir hadirnya produk-produk nirsentuh lainnya, sebagai komitmen untuk selalu memberikan pelayanan terbaik dalam menjaga kebersihan kamar mandi.(chi/jpnn)
Redaktur & Reporter : Yessy Artada