Toyota Kijang Bolak-balik ke SPBU, Petugas Curiga

Kamis, 14 April 2022 – 16:13 WIB
Barang bukti jeriken berisi solar di Aceh Selatan. ANTARA/HO/Bidhumas Polda Aceh

jpnn.com, BANDA ACEH - Polisi menangkap seorang pria warga Labuhan Haji Timur, Kabupaten Aceh Selatan yang diduga menimbun solar dengan membeli menggunakan mobil yang tangki minyaknya sudah diubah atau modifikasi.

"Petugas menangkap H di sebuah SPBU pada Kamis (14/4) sekitar pukul 00.10 WIB. Saat itu, H membeli solar menggunakan minibus yang tangki minyaknya sudah dimodifikasi," ungkap Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Aceh Kombes Sony Sonjaya di Banda Aceh, Kamis.

BACA JUGA: Abdul Manaf Berada di Tempat Ini Saat Terjadinya Pengeroyokan Terhadap Ade Armando

Dia mengatakan penangkapan H berawal kecurigaan petugas dari Unit Opsnal dan Unit 2 Pidter Satuan Reserse Kriminal Polres Aceh Selatan.

Saat itu, kata dia, petugas mencurigai minibus yang dikemudikan H bolak-balik ke SPBU mengisi bahan bakar jenis solar.

BACA JUGA: Ade Armando Babak Belur, Moeldoko Bereaksi Keras, Begini Kalimatnya

Kemudian, petugas membuntuti minibus Toyota Kijang tersebut.

"Petugas mendekati mobil tersebut dan memeriksanya. Saat diperiksa, ditemukan bagian tangki mobil sudah dimodifikasi dengan adanya baut kran tambahan untuk mengeluarkan minyak bersubsidi tersebut," tuturnya.

BACA JUGA: 9 Pasangan Tertangkap Basah di Hotel, Lihat Rok yang Dipakai Si Mbak, Hmmmm

Dari hasil pemeriksaan petugas, solar tersebut dibawa ke rumah H di Kecamatan Labuhan Haji Timur, Kabupaten Aceh Selatan.

"Solar tersebut disimpannya dalam lima jeriken masing-masing berkapasitas 32 liter. Dari pengakuannya, H mengaku sudah tiga bulan melakukan penyalahgunaan bahan bakar subsidi," ujarnya.

Dia mengatakan H bersama barang bukti berupa satu unit minibus Toyota Kijang Krista dengan tangki sudah dimodifikasi, pompa manual, lima jeriken berisi 160 liter solar, sembilan jeriken kosong, dan lainnya diamankan ke Mapolres Aceh Selatan. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mabuk Berat, Wanita Ini Enggak Terasa Diperkosa di Ruangan Karaoke, Berkali-kali


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
SPBU   Kijang   Toyota Kijang   Solar   BBM  

Terpopuler