Tragis, Dua Ibu-Ibu Tewas Tertabrak KA, 1 Korban Hamil Tua

Sabtu, 16 Desember 2017 – 03:59 WIB
Mayat. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Dua kecelakaan maut kembali terjadi di penyeberang jalur lintasan kereta api di kawasan Surabaya Barat, Jumat (15/12).

Peristiwa pertama terjadi di rel KA Jalan Kandangan Gang 9, pukul 06.00 WIB yang mengakibatkan Sarinten, 54 warga Banjar Sugihan RT. 07 RW 04 Banjar Sugihan Tandes meninggal dunia.

BACA JUGA: Melawan, Pengedar Sabu Kelas Kakap Ditembak Mati

Korban waktu itu habis bercocok tanam dan berniat pulang ke rumah. Saat berjalan kaki di pinggiran rel, dia tak sadar jika ada KA dari arah timur ke barat hingga dia tewas tertabrak.

"Korban diduga tidak mengetahui adanya kereta. Korban langsung meninggal di lokasi setelah terseret sejauh kurang lebih 25 meter," ujar Kanit Lantas Polsek Benowo Polrestabes Surabaya, AKP Suradi, Jumat (15/12).

BACA JUGA: Mustahil Bangun Rumah Bersubsidi di Surabaya

Sementara peristiwa kedua merenggut nyawa seorang wanita Ismiati, 51, asisten rumah tangga di Perum Geriyo Benowo Indah Blok T No. 21.

Nahasnya, korban sedang dalam kondisi mengandung alias hamil.

BACA JUGA: Hadapi Tantangan Berat, Intiland Pede Garap Pasar Surabaya

Peristiwa maut ini terjadi, mulanya pada pukul 12.00 WIB ada Kereta Api Ambarawa dari barat melintas ke timur. Saat itu petugas penjaga palang pintu, Bagus Priyo Wibowo, 23 dan Daldiri, 55 mengaku sudah menutup palang pintu kereta api. Namun, tiba-tiba saja korban lewat menerabas palang pintu.

"Dari saksi mengatakan sudah meneriaki korban, tapi tetap nekat menyeberang padahal KA sudah dekat," ujar Kapolsek Pakal Polrestabes Surabaya, AKP I Gede Made Wassa kepada Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Jumat (15/12).

Lebih lanjut, KA melintas dengan cepat dan menghantam tubuh korban meski wanita yang sudah hamil tua ini mencoba berlari. Namun dia tak terselamatkan dan tubuh wanita tersebut terlempar kurang lebih 60 meter.

"Korban langsung meninggal di TKP tepatnya di pinggir rel kereta api dengan posisi telentang," pungkas AKP Made Wassa.

Kedua jenazah lalu dievakyasi dan dibawa ke RSUD Dr. Soetomo, Surabaya. (jar/rud)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jatim Sumbang 21 Persen Premi AXA Financial Indonesia


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler