Tren Bisnis hingga Investasi 2022, Sandiaga Uno: Sangat Menarik

Jumat, 31 Desember 2021 – 11:13 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menilai tren bisnis 2022 sangat menarik. Ilustrasi UMKM: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menilai tren bisnis 2022 akan sangat menarik.

"Sangat menarik, salah satunya di sektor investasi dan pasar modal," ungkap Sandiaga Uno pada diskusi publik dengan tema 'Prediksi UMKM, Bisnis, dan Investasi 2022', Kamis (30/12).

BACA JUGA: 5 Jenis Bisnis yang Laris Manis selama 2021, Tak Ada Matinya

Menurutnya investasi untuk milenial adalah hal yang sangat penting dilakukan saat ini dan jangka panjang, karena Indonesia akan memasuki masa emas pada 2045.

Sandi menjelaskan untuk berinvestasi juga harus memahami risiko dan keuntungan yang akan didapatkan.

BACA JUGA: Ramalan Tantangan dan Peluang Bisnis 2022 versi HIPMI Jaya

"Saya mengimbau beli saham yang jelas prospeknya dan dikelola oleh manajemen yang baik," kata Sandiaga.

Kemudian Sandi menyarankan jika berinvestasi memilih saham dengan fundamental baik atau LQ45, sedangkan untuk investasi di aset digital seperti cryptocurrency, harus memiliki perhitungan tersendiri.

"Untuk cyrpto jangan lebih dari 4-5 persen," ujarnya.

Di sisi lain Sandiaga juga optimistis 2022 semakin banyak anak-anak muda dan milenial yang tertarik menjadi pengusaha.

Menurut Sandi ada tiga bisnis utama yang sangat berpotensi ke depan, sepeti digitalisasi, visibility, dan bisnis yang berkaitan dengan kesehatan.

Namun, Sandi mengingatkan untuk menjadi seorang pengusaha tidak hanya sekadar mendapatkan dana, tetapi, harus jelas dari segi perizinan dan ekosistem iklim investasi usaha yang kondusif.

"Langkah pertama harus ikut pelatihan, tidak ada pengusaha yang sukes tanpa pelatihan," ungkap Sandi.

Sandi juga menyarankan agar memulai usaha bersama rekan jika belum mampu berdiri sendiri.

Sandi berharap agar para calon pengusaha terus berinovasi, berkolaborasi, dan beradaptasi.

"Manfaatkan digitalisasi, banyak peluang disekitar kita, UMKM adalah lokomatif untuk maju," ujar Sandiaga Uno.(mcr28/jpnn)


Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Wenti Ayu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler