Beberapa klub yang secara terbuka menyatakan ketertarikan adalah Liverpool, Arsenal, dan Tottenham Hotspur
BACA JUGA: Pep Teringat Kenangan Wembley 1992
Presiden Porto Pinto dan Costa sendiri menyatakan siap bernegosiasi dengan peminat tiga bintang Porto itu.Hanya, para peminat ketiga pemain itu harus membayar dengan harga tinggi
Semula Porto memasang label not for sale kepada tiga bintangnya itu
BACA JUGA: Hadiah dari PT LI Tak Jauh Beda
Tapi, seiring dengan terus meningkatnya harga di pasaran, membuat mereka mulai berubah pikiran."Bila ada klub yang mendatangi kami, maka kami akan mempelajari tawarannya
Da Costa menambahkan, kalau tidak sesuai dengan harga yang mereka patok, maka dengan senang hati ketiga pemain itu akan bertahan di Estadio Do Dragao, markas Porto
BACA JUGA: Pacman-Mosley Diprediksi Cukup Sampai Ronde 9
"Mereka semua masih terikat kontrak dan kami menginginkan mereka," lanjutnya.Dari ketiga nama itu, yang paling mahal adalah FalcaoStriker yang telah mencatat 15 gol dalam 15 laga di Europa League itu dipatok dengan harga 25 juta pounds atau setara Rp 493,9 miliar.
Kemudian, Ronaldo sedikit lebih murahBek timnas Portugal itu dihargai senilai 20 juta pounds atau setara Rp 282,8 miliarYang paling ringan harganya adalah Hulk, hanya sekitar 9 juta pounds atau setara Rp 127 miliar.
Makanya, bos Tottenham Harry Redknapp sangat menginginkan HulkMasalahnya, dia harus bersaing dengan AC MilanBahkan, wakil presiden Milan Adriano Galliani sendiri yang menyatakan ketertarikan kepada Hulk.
"Operasi transfer kami baru dimulai 30 Mei nanti, tapi saya akui sangat menyukai Hulk," bilang Galliani, seperti dilansir Football Italia.
Pemain yang bernama lengkap Givanildo Vieira de Souza tersebut disiapkan sebagai pelapis Zlatan Ibrahimovic pada musim depanSebab, Milan punya rencana besar di Liga Champions, setelah musim ini di ambang scudetto.
Hulk menjadi incaran Milan setelah mendapat rekomendasi dari direktur olahraga Milan Ariedo BraidaSebab, Hulk memiliki fisik yang tangguh seperti Ibrahimovic(ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... K-78 Klaim Tambah Dukungan, KN Minta Jangan Ada Drama
Redaktur : Tim Redaksi