Truk Masuk Jurang, Pengemudi Hilang

Minggu, 28 Agustus 2022 – 11:55 WIB
Pencarian pengemudi truk yang hilang karena mobil yang dikendarainya masuk jurang di Padang (ANTARA/HO Polsek Luki)

jpnn.com, PADANG - Sebuah truk masuk jurang di Jalan Raya Sitinjau Laut Kelok Banto, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat pada Minggu dini hari (28/8) pukul 00.15 WIB.

Pengemudi truk, Dedek Supriadi (35) hilang.

BACA JUGA: Putri Candrawathi Tetap Menyalahkan Brigadir J

Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Lija Nesmon mengatakan dari informasi yang didapatkan dari saksi mobil yang dikendarai korban datang dari Kabupaten Solok menuju padang dengan kondisi jalan curam.

Mobil truk BA 8776 QQ meluncur dan masuk jurang sedalam 50 meter dan melihat hal tersebut saksi memberitahu rekannya di Kelok Aia Bajanjang dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Lubuk Kilangan.

BACA JUGA: Lihat Tuh Kepala Ayam di Dalam Soto, Begitu Digunting Bikin Heboh

“Kami langsung mendatangi lokasi kejadian dan menghubungi Basarnas Kota Padang untuk melakukan evakuasi,” katanya di Padang, Minggu.

Menurut dia, Basarnas bersama BPBD Padang, TRC Semen Padang, PMI Padang datang ke lokasi sekitar pukul 04.00 WIB.

BACA JUGA: Putri, Bripka RR, Bharada E, dan Ferdy Sambo Berkumpul: Siapa yang Sanggup Menembak Brigadir J?

Selain itu Satlantas Polresta Padang yang langsung di lokasi melakukan pemeriksaan kecelakaan dan pengaturan lalu lintas.

Personel Basarnas dan tim lain berupaya evakuasi pengemudi namun tidak ditemukan karena situasi gelap serta medan yang sulit diakses.

Selain itu posisi mobil yang labil karena tertahan pohon berada di dalam jurang sehingga pihak Basarnas akan melanjutkan pencarian korban saat kondisi sudah terang.

“Sekitar pukul 06.20 WIB giat pencairan korban dilanjutkan, namun sampai saat sekarang belum ditemukan keberadaan korban,” katanya. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Karangan Bunga Terlihat di Rumah Ferdy Sambo, Baca Tuh Ucapannya, Jangan Gentar


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler