Tujuh Laga ISL Kembali Digeser

Kamis, 05 September 2013 – 21:06 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- PT Liga Indonesia kembali mengubah jadwal Indonesia Super League (ISL). Enam pertandingan yang bergeser digelar di Kalimantan Timur, sementara satu pertandingan lainnya terjadi di Papua.

Pertandingan itu adalah Persiba vs Sriwijaya, Mitra Kukar vs PSPS dan Persisam Vs Persija. Ketiga pertandingan itu awalnya akan berlangsung 11 September tapi kemudian digeser ke 15 September.

BACA JUGA: Herry Kiswanto Puji Pertahanan Arema

Lalu Persiba vs Pelita, Mitra Kukar vs Persija, dan Persisam vs PSPS. Tiga pertandingan ini seharusnya berlangsung 15 September tapi digeser ke tanggal 18 September.

"Pengubahan jadwal pertandingan di Kaltim harus dilakukan karena berdekatan dengan Pilkada Kalimantan Timur pada 10 September," kata CEO PT Liga Indonesia Joko Driyono di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Kamis (5/9).

BACA JUGA: Lorenzo Selalu Alami Masalah Pengereman

Satu pertandingan lain yang ikut digeser adalah laga Persiwa Wamen dan Persita Tangerang. Laga ini harus ikut tergeser agar persaingan di zona degradasi tetap terjaga.

"Perubahan ini untuk memproteksi rivalitas di papan bawah tanpa mengecilkan PSPS dan Persidafo," ujar pria yang disapa Jokdri ini. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Marquez Sudah Berani Bicara Juara Dunia

Jadwal Pekan 33 dan 34 ISL Setelah Penyesuaian:
Rabu 11 September 2013
Barito Putra vs Pelita
Persipura vs Persib
Persiram vs Gresik United
Persidafon vs Arema

Minggu 15 September 2013
Persepam vs Persela
Barito Putra vs Sriwijaya
Persipura vs Persita
Persiwa vs Persib
Persiram vs Arema
Persidafon vs Gresik United
Persiba vs Sriwijaya
Mitra Kukar vs PSPS
Persisam Vs Persija

Rabu 18 September 2013
Persiba vs Pelita
Mitra Kukar vs Persija
Persisam vs PSPS
Persiwa vs Persita

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arema Anggap Enteng Persiba, Kesulitan di Babak Kedua


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler