jpnn.com - JAKARTA--Satu hari jelang Aksi Bela Islam, semakin tampak kesibukan di Markas Syariah FPI.
Beberapa mobil box yang membawa logistik berupa air mineral dan makanan siap santap berseliweran setiap saat.
BACA JUGA: Nenek Ini Minta Ahok Menaikkan Uang Pensiun Suaminya
Para relawan FPI menyiapkan logistik untuk kebutuhan para massa selama menginap di Masjid Al Islah, tak jauh dari Markas FPI.
"Logistik aman sampai aksi besok. Alhamdulillah bantuan mah ada aja kalau untuk tujuan mulia kayak gini," kata Syahroji, pengurus sekretariat FPI, Kamis (3/11).
BACA JUGA: Lihat Nih, Massa Aksi Bela Islam Sudah Penuhi Masjid Dekat Markas FPI
Ketika ditanyakan lokasi dapur umum yang menyiapkan konsumsi masa, Syahroji melarang media untuk masuk.
"Jangan dulu. Tunggu arahan dari saya, antum kalo mau foto-foto yang di Masjid silahkan. Dapur umum nanti akan didirikan dekat kediaman Habib Rizieq. Mohon kerja samanya, antum sopan FPI segan sama antum," tegas Syahroji.
BACA JUGA: Ramal Jalannya Demo 4/11, Mbah Mijan Ikut Doakan Pasukan Asmaul Husna
Saat ini bantuan logistik terus berdatangan. Bahkan massa dari daerah luar Pulau Jawa pun turut menyumbang logistik untuk kebutuhan selama di Jakarta. (mg5/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Blusukan, Ahok Besuk Ketua RT Korban Pemukulan
Redaktur : Tim Redaksi