Tunggu Pusat, Pemkab tak Berani Coret Honorer K2

Sabtu, 07 Juni 2014 – 03:33 WIB

jpnn.com - SUBANG - Hasil verifikasi kelulusan CPNS K2 di Kabupaten Subang hingga saat ini belum jelas. Pemkab Subang menyatakan masih menunggu hasil verifikasi CPNS K2 yang sebelumnya telah diserahkan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) dan Badan Kepegawaian Nasional (BKN).  

“Semuanya sudah dinformasikan, dari 1.619 orang yang memenuhi syarat maupun yang tidak sudah kami serahkan ke KemenPAN-RB dan BKN. Kami hanya tinggal menunggu keputusan saja,” ungkap Sekda Subang, H Abdurakhman.

BACA JUGA: Di Akhir Jabatan, Dewan Gencar Plesiran

Ditegaskan Abdurakhman, pihaknya tidak memiliki kewenangan untuk mencoret atau mengganti CPNS K2 yang tidak memenuhi syarat.

“Yang jelas kewenangan untuk mencoret dan menganti CPNS K2 itu Menpan dan BKN. Proses administarasi harus beres bulan Juni tahun 2014,” ujar Sekda.

BACA JUGA: Pesangon Anggota Dewan Rp10 Juta

Hal yang sama diungkapkan Asda III Setda Subang, H Saad Abdul Gani. Menurutnya, tim verifikasi telah bekerja dengan baik sesuai aturan hukum yang berlaku.

“Untuk hasil verifikasi, kami serahkan sepenuhnya kepada Menpan dan BKN, apakah nanti CPNS K2 yang tidak memenuhi syarat atau tidak lengkap bisa diganti atau mekanismenya seperti apa,” kata Saad.

BACA JUGA: Kantor Hukum Yusril Legowo Eldin jadi Wako Definitif

Seperti diketahui sebelumnya, sebanyak 1.619 orang CPNS K2 yang dinyatakan lulus tes, hanya 1.066 yang dinyatakan memenuhi syarat (MS).

Sementara sisanya, 279 orang, dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS), dan 274 orang dinyatakan berkasnya tidak lengkap. Untuk permasalahan tersebut, Pemkab Subang menyerahkan sepenuhnya kepada KemenPAN-RB dan BKN. (bds/din)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BKN Pastikan tak Akan Proses NIP Honorer K2 Tanpa SPTJM


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler