Turnamen Golf Charity 2023 HUT ke-56 Kadin DKI Mengemban Misi Kemanusiaan

Sabtu, 02 September 2023 – 23:02 WIB
Turnamen Golf Charity 2023 yang digelar untuk merayakan HUT ke-56 Kadin DKI mengemban misi kemanusiaan. Foto: Ist.

jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 130 pegolf adu kebolehan di ajang Turnamen Golf Charity 2023 yang digelar di Pondok Indah Golf Course, Jakarta Selatan, Sabtu (2/9).

Kegiatan yang digelar dalam rangka HUT ke-56 Kadin Provinsi DKI Jakarta ini, bukan sekadar ajang silahturahmi dari para pelaku usaha.

BACA JUGA: Cak Imin Jadi Cawapres Anies, Deddy Yevri PDIP Bilang Begini

Namun membawa misi kemanusiaan, membantu warga Jakarta dalam penyediaan air bersih dan sarana MCK.

"Ini wujud kepedulian Kadin DKI terhadap warga Jakarta, di mana ternyata masih banyak tidak memiliki MCK yang layak," ujar Ketua Umum Kadin DKI Jakarta Diana Dewi, dalam sambutannya.

BACA JUGA: 15 Ketua DPD PPDI Sepakat Dukung Gibran Rakabuming Raka Maju Cawapres

Wanita yang juga Founder dan CEO PT Suri Nusantara Jaya ini lebih lanjut juga menyoroti masalah stunting pada anak.

"Harus dipahami bahwa stunting tidak hanya soal kekurangan gizi pada anak, tetapi juga disebabkan oleh lingkungan yang kurang bersih."

BACA JUGA: Kejati DKI Selidiki Dugaan Tipikor PLN Batubara Periode 2017-2020

Di Jakarta sendiri, masih banyak rumah tidak memiliki MCK yang layak. Oleh karenanya, Kadin DKI akan menyalurkan bantuan berupa penyediaan air bersih dan fasilitas umum yakni, MCK yang layak bagi warga Jakarta yang membutuhkan," ucapnya.

Diana berkeyakinan dengan kehadiran MCK yang bersih dan layak anak-anak bakal terhindar dari stunting. Selain itu juga terhindar dari berbagai penyakit.

Turnamen Golf Charity 2023 dihadiri para pengurus dan anggota Kadin DKI.

Selain itu juga tampak hadir Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, Penjabat Gubernur DKI Jakarta diwakili Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi (Disnakertransgi) DKI Jakarta Hari Nugroho, perwakilan dari Kapolda Metro Jaya dan sejumlah tamu undangan lain.

Secara simbolis diserahkan bantuan sebesar Rp 20 juta kepada Perwakilan Kadin Kota se-Jakarta, yang nantinya akan digunakan untuk membuat sarana MCK bagi masyarakat di tiap wilayah masing-masing.

Diana juga menyerukan agar warga Jakarta selalu menjaga kebersihan lingkungan masing-masing, sebagai bagian dari pola hidup sehat.

Sementara itu terhadap Kadin DKI Jakarta, Diana berharap ke depan dapat menjadi organisasi yang makin profesional, mandiri dan responsif dalam menghadapi perkembangan ekonomi nasional, regional, dan global. (gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bamsoet Kutuk Keras Pembunuhan Aktivis Michelle Kurisi Doga oleh KKB Papua


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler