Ultah ke-4, SiCepat Ekspress Hadirkan Layanan Syariah

Rabu, 21 Februari 2018 – 18:00 WIB
Ulang Tahun ke-4 Sicepat Ekspres sekaligus peluncuran Sicepat Syariah di Jakarta. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Menggenjot volume penjualan, SiCepat Ekspres, menjalin kerja sama dengan sejumlah situs e-commerce di Indonesia.

Chief Marketing Officer SiCepat Wiwin Dewi Herawati mengatakan, saat ini online shop sudah ada (kerja sama-red) 12.500 kemudian marketplace ada Tokopedia, Bukalapak, totalnya kurang lebih ada 12.

BACA JUGA: Inpres Percepatan Proyek Nasional Juga Harus Dievaluasi

“Yang terbaru, kami bekerja sama dengan Lazada dan Orami. Jadi layanan Same Day Delivery ini pertama hadir di Lazada. Kami akan punya layanan Same Day Delivery (SDD) di merchant, jadi di banyak titik,” kata Wiwin di Jakarta, Rabu (21/2).

Founder dan CEO SiCepat Ekspres,The Kim Hai menerangkan, Iayanan utama kecepatan pengiriman barang mulai dari 15 jam sampai.

BACA JUGA: Pasokan Beras di PIBC Melonjak 6.763 Ton

Dengan tarif regular terutama di wilayah Jabodetabek dan kota besar Iainnya di Indonesia telah mencapai target perusahaan yaitu 95%. 

"Bersamaan perayaan ulang tahun ke 4 SiCepat Ekspres, momentum bagi kami untuk mengeluarkan layanan-Iayanan seperti Same Day Delivery dan Cash On Delivery (COD) yang saat ini tersedia di partner eocommerce," kata The Kim Hai.

BACA JUGA: Pertamina EP Siap Kelola Lapangan Migas Sukowati

Selain itu, satu produk anyar diperkenalkan, yaitu SiCepat Syariah. Sebuah program untuk mengajak para sahabat SICepat Ekspres (member SiCepat) untuk mengalokasikan nilai potongan ongkir sebesar 2,5% kepada pesantren di wiIayah Cilacap dan Lombok.

"Konsep Syariah merupakan perwujudan dari mayoritas masyarakat Indonesia yang sebagian besar adalah muslim," kata The Kim Hai. (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penjualan Toyota Yaris dan Honda Jazz Ketat, Ini Jumlahnya


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler