Universitas Budi Luhur Lepas Mahasiswa Fakultas Teknik Magang di Taiwan

Senin, 14 Oktober 2024 – 19:08 WIB
Fakultas Teknik Universitas Budi Luhur (FT UBL) resmi melepas sejumlah mahasiswa berbakat, untuk menjalani program magang di Taiwan. Foto: dok UBL

jpnn.com, JAKARTA - Fakultas Teknik Universitas Budi Luhur (FT UBL) resmi melepas sejumlah mahasiswa berbakat, untuk menjalani program magang di PT Minchali Metal Industri, Co, Ltd di Taiwan.

Program ini merupakan langkah strategis UBL dalam mempersiapkan lulusannya untuk bersaing di pasar kerja global.

BACA JUGA: Universitas Budi Luhur Lantik Rektor Baru, Bakal Kebut Ketertinggalan

Rektor Universitas Budi Luhur, Prof. Dr. Agus Setyo Budi M.Sc menyatakan langkah kampus mengantarkan mahasiswa adalah semangat pengembangan sumber daya manusia yang unggul karena dunia kerja makin kompetitif.

"Melalui Kantor Urusan International UBL, para mahasiswa yang terpilih ini telah melalui proses seleksi yang ketat dan menunjukkan prestasi akademik yang luar biasa. Mereka akan mendapatkan kesempatan emas untuk belajar langsung dari para ahli industri di Taiwan, serta mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama perkuliahan," tutur Prof. Agus.

BACA JUGA: Universitas Budi Luhur Gelar Konser Amal, Kumpulkan Donasi untuk Palestina

Menurut Agus, program magang di Taiwan ini merupakan hasil dari kerja sama yang baik antara UBL dengan PT Everbrigth, salah satu perusahaan di Taiwan, yang telah berlangsung hampir 10 tahun.

Diawali oleh program IBMS (International Business dan Management Studies) UBL, sampai saat ini tidak ada masalah yang berarti dengan pengiriman mahasiswa magang ke Luar Negeri. sehingga kerja sama ini diharapkan dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak.

Prof. Agus berpesan agar mahasiswa magang bisa menerapkan nilai-nilai kebudiluhuran, dan keilmuannya di bidang Teknik, di mana pun mereka berada. sehingga kehadiran mereka bisa selalu menjadi kenangan yang baik dan ditunggu selalu keterlibatannya di perusahaan.

Dekan FT UBL Dr. Putri Suryandari, M.Ars mengaku sangat bangga atas pencapaian mahasiswanya.

Program magang di Taiwan merupakan langkah awal bagi mereka untuk meraih cita-cita dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

"Kami berharap mereka dapat menyerap ilmu pengetahuan dan teknologi terbaru, serta membangun jaringan yang luas di industri internasional," ujar Putri Suryandari.

Ketua Program Studi Elektro Peby Wahyu Purnawan ST, MT menjelaskan selama menjalani magang, mahasiswa Elektro FT UBL akan terlibat dalam mempelajari pembuatan papan sirkuit cetak PCS, pemeliharaan dan pengoperasian alat ukur kelistrikan dan mesin manufakture, serta pemantauan kualitas tampilan papan sirkuit.

"Mereka juga akan beradaptasi dengan budaya kerja yang berbeda dan meningkatkan kemampuan bahasa asing, khususnya Mandarin," kata Peby.

Mahasiswa peserta magang ke Taiwan ada lima orang, terdiri dari mahasiswa semester 5, 7 dan 9, yaitu Muhammad Fauzan Rahman (2052500218), Nanza Armanda Aqmal (2252500034), Cheisa Kurnia Azzahra (225250009), Ahmad Nurul Miftahul Aulia (2152500183), dan Fauzan Nurhidayat (2252500141).

Para mahasiswa mengaku sangat bersemangat untuk bisa magang di Taiwan. Ini adalah kesempatan yang sangat berharga untuk mengembangkan diri dan memperluas wawasan.(mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler