Upaya Aipda Ganda Menggagalkan Guntur Bunuh Diri, Parang Bergoyang-goyang

Kamis, 01 September 2022 – 01:00 WIB
Warga Jalan Inspektur Marzuki, Kelurahan Siring Agung, Kecamatan Ilir Barat I Palembang, yang diduga mengalami gangguan jiwa mengamuk dan mengacungkan parang lewat jendela rumahnya, Rabu (31/8). Foto : Cuci Hati/jpnn.com

jpnn.com, PALEMBANG - Anggota Bhabinkamtibmas Siring Agung, Polsek Ilir Barat I, Palembang, Aipda Ganda mengagalkan upaya Guntur Alamsyah (47) yang ingin bunuh diri.

Aipda Ganda bersama tim gabungan Polsek Ilir Barat I, PMI, dan warga setempat bersama-sama membujuk Guntur agar tidak melakukan praktik bunuh diri.

BACA JUGA: Puluhan Orang Terjebak Banjir di Tempat Wisata, Bhabinkamtibmas Bereaksi, Lihat

Guntur yang diduga mengalami gangguan jiwa itu mengamuk membakar ruko yang tak lain adalah tempat tinggalnya sendiri di Jalan Inspektur Marzuki, Kelurahan Siring Agung, Kecamatan Ilir Barat I Palembang, Rabu (31/8) sekitar pukul 13.30 WIB.

Tak hanya mengamuk, mantan anggota Satpol PP itu juga menantang siapa saja yang hendak mengamankan dirinya.

BACA JUGA: Sempat Lakukan Percobaan Bunuh Diri, Putri Mona Ratuliu Ucap Terima Kasih Kepada Orang Ini

Guntur memegang parang di tangannya sembari mengarahkan kepada siapa pun yang mendekat.

Ganda mengatakan awalnya memberikan uang dan rokok kepada Guntur agar menyerahkan diri dan tidak menyerang dengan senjata tajam.

BACA JUGA: Pria Ini Nekat Bunuh Diri di Atas Pusara Sang Istri, Posisi Tengkurap, Lihat tuh

Namun, usaha tersebut kandas sehingga Guntur tetap mengamuk.

Guntur bertahan di sebuah ruangan di lantai dua dengan memegang senjata tajam jenis parang ditangannya.

Setelah lebih dari sejam dirayu, Guntur pun akhirnya berhasil diamankan.

"Tadi kami bujuk-bujuk dengan diimingi memberikan sejumlah uang dan rokok, tetapi dia tidak mau, setelah saya keluarkan dompet dan memberikan uang, barulah dia lengah. Saat itulah saya mengambil parang di tangannya dan anggota yang lain menangkapnya," kata Ganda.

Menurut Ganda, proses penangkapan Guntur cukup sulit, sebab suasana ruangan yang gelap.

"Untung ada sedikit cahaya dari luar sehingga kami masih bisa melihat," jelasnya.

Saat ini, Guntur telah diamankan di Polsek Ilir Barat I Palembang untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Diperiksa lebih lanjut apakah benar mengalami gangguan jiwa," pungkasnya. (mcr35/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gegara Tersinggung, Ayah di Makassar Bunuh Anak Kandung, Lalu Menyerahkan Diri ke Polisi


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler