Update Timnas Indonesia U-19 di Spanyol: Tak Ada Istirahat Lebih, Langsung Latihan

Senin, 28 Desember 2020 – 05:57 WIB
Timnas Indonesia U-19 saat tiba di Spanyol. Foto:PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 telah tiba di Barcelona, Spanyol pada Minggu (27/12).

Mereka langsung diberikan waktu istirahat sebelum dijadwalkan menjalani latihan perdana dalam masa pemusatan latihan di Spanyol.

BACA JUGA: Bhayangkara FC Wanti-Wanti Pemain Jangan Bikin Kesalahan Lagi di Timnas

PSSI di situs resminya menjelaskan, Timnas Indonesia U-19 tiba di Spanyol siang hari waktu setempat, atau sore hari waktu Indonesia.

Setelah mendarat di Bandara Internasional Barcelona El-Prat, David Maulana dkk kemudian melanjutkan perjalanan darat ke Kota Taragona dengan waktu sekitar 30 menit.

BACA JUGA: Braak! Motor Adu Banteng, Priyadi Tewas di Tempat, Innalillahi

"Setelah melakukan perjalanan panjang ke Spanyol dan tiba di hotel, pemain langsung makan siang dan istirahat. Rencananya kami akan menjalani latihan pada Senin (28/12)," kata Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-19 Nova Arianto, Minggu.

Saat ini, di Spanyol suhunya sedang dingin. Para pemain akan berlatih di lapangan dengan cuaca yang dingin, suhunya berkisar antara 8 sampai 10 derajat celcius.

BACA JUGA: Korban Berteriak, Polisi yang Sedang Bertugas Sigap, Pelaku Mati Langkah

Tentu akan menjadi tantangan tersendiri bagi pemain Indonesia.

Dalam pemusatan latihan kali ini, Timnas Indonesia U-19 dipastikan bakal berlatih tanpa dipimpin oleh Manajer Pelatih Shin Tae Yong.

Dia masih berada di Indonesia karena melatih Timnas Indonesia U-23 dan baru akan bertolak ke Spanyol pada 2 Januari 2021 mendatag.

Oleh karena itu, Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri menjadi pimpinan rombongan Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol.

"Selama di sini, para pemain akan bekerja keras dan berjuang demi hasil yang maksimal," tegas Nova. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler