Usai Digarap Polisi, Zaskia Gotik Minta Maaf ke Jokowi

Rabu, 30 Maret 2016 – 18:33 WIB
Zaskia Gotik usai menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (30/3). Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Penyanyi dangdut Zaskia Gotik menyampaikan surat terbuka ke Presiden Joko Widodo. Isi suratnya adalah permintaan maaf ‎karena telah menghina lambang negara dengan menyebut sila kelima Pancasila berlambang bebek nungging.

Zaskia membacakan suratnya seusai menjalani pemeriksaan di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (30/3). Sebelum membaca surat itu, Neng -sapaan Zaskia-  sempat menyampaikan rasa terima kasih kepada penyidik yang memeriksanya.

BACA JUGA: Djan Faridz Cs Berbalik Dukung Pemerintah, Anggap Jokowi Ulil Amri

"Assalamualaikum warrahmatullah wabarakatuh. Kepada Bapak Presiden, Bapak Jokowi. Saya Zaskia gotik warga negara Republik Indonesia, saya mau meminta maap sebesar-besarnya atas kekeliruan saya menjawab lambang negara yang kurang sopan," kata Zaskia di depan gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Zaskia menyatakan, dirinya tidak memiliki niat sedikit pun untuk melakukan penghinaan terhadap lambang negara.‎ "Saya mohon keadilan sebagai warga negara Indonesia. Saya sekali lagi meminta maap atas ketidakmampuan dan keterbatasan saya. Hormat saya Zaskia Gotik," ucapnya.

BACA JUGA: Akibat Bebek Nungging, Eneng Harus Jawab 17 Pertanyaan Polisi

Dugaan penghinaan lambang negara itu bermula ketika Zaskia, Julia Perez, dan Ayu Ting Ting ikut segmen 'Cerdas Cermat' yang dipandu oleh Denny Cagur dalam sebuah acara musik di RCTI.  Saat ditanya tentang tanggal Proklamasi Kemerdekaan RI,  Zaskia menjawab dengan asal.

Ia menuliskan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia adalah 32 Agustus. Bahkan, sebelumnya Zaskia menuliskan jawaban 'sesudah azan subuh'.

BACA JUGA: Kesaksian dari Bank ANZ Mengejutkan Sidang Ernaly Chandra

Selain itu, Zaskia juga dianggap menghina Pancasila. Perempuan 25 tahun itu menjawab lambang sila kelima Pancasila adalah bebek nungging.(gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nah, KPK Siap Bantu Kejati Jatim Garap Kasus La Nyalla


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler