Valdes Terancam Sanksi

Jumat, 30 April 2010 – 11:30 WIB

SUDAH jatuh tertimpa tanggaItu ungkapan yang tepat untuk menggambarkan nasib penjaga gawang Barcelona Victor Valdes

BACA JUGA: Ribery Paska Terkuaknya Skandal Sex

Setelah gagal membawa timnya ke final Liga Champions, kiper 28 tahun itu terancam kena sanksi dari UEFA
Itu tidak lepas dari serangan yang dia lancarkan kepada pelatih Inter Milan Jose Mourinho yang tengah merayakan kemenangan timnya dini hari kemarin

BACA JUGA: Alihkan Fojus Ke Liga Primera


     
Seperti terlihat di tayangan televisi, tepat setelah wasit meniup peluit panjang, Mourinho langsung merayakan suksesnya menembus final dengan gaya provokatif
Pelatih asal Portugal itu melompat dari bench, berlari-lari mengitari lapangan sembari mengacungkan dua telunjuk ke atas

BACA JUGA: FC Hollywood Diambang Gelar


     
Nah, rupanya victory lap ala Mourinho itu membuat Valdes kesalDia mengejar Mourinho, lalu mencengkeram bahunyaKiper yang tengah membidik tempat di timnas Spanyol itu menghadapi Mourinho lalu menyuruhnya keluar dari lapanganEh, Mourinho cuekSebelum Valdes sempat berbuat yang lebih jauh, beberapa ofisial dan pemain Inter buru-buru mengamankannyaSalah satunya, Sulley Muntari yang langsung menarik Valdes
     
Akibat ulah itu, Valdes kini menunggu vonis dari UEFASaat ini, otoritas sepak bola Eropa itu tengah menyelidiki insiden tersebutMeski tidak menyebutkan kemungkinan sanksi yang bakal ditimpakan ke Valdes, kubu Barca memprediksi hukumannya tidak akan lebih berat dari kartu merah
     
Mourinho sendiri tampaknya ogah membesar-besarkan insiden dengan ValdesDalam konferensi pers, dia juga berusaha menghindari konfrontasi dengan tidak menyalahkan Valdes
     
"Valdes mengira saya sedang berusaha memprovokasi fans BarcelonaTidak begituSaya justru sedang merayakan sukses dengan fans saya sendiri,? kata Mourinho, seperti dikutip Associated Press
     
"Itu hak saya kan" Mereka toh fans saya sendiriSaya kira tidak ada masalah dengan apa yang saya lakukan," lanjut pelatih yang selalu mengklaim dirinya sebagai The Special One itu
    
Menurut Mourinho, timnya memang pantas melakukan selebrasiSelain karena momen ini begitu istimewa, para penggawa Inter juga mengalami tekanan serta teror psikologis di dalam dan luar lapangan"Saya hanya merasakan kegembiraan yang amat sangat," tuturnya"Sebaliknya, Valdes, seperti rekan-rekannya yang lain, sangat berharap memenangkan laga iniMereka sudah mendapat kejutan di San Siro, dan tidak mengira akan kehilangan kans ke finalSangat jelas kalau dia takut dan kecewa," ulasnya(na)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Naik Ring usai Piala Dunia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler