Viral Oknum Anggota TNI Memukuli Warga di Tapos, Kadispenad Bereaksi

Kamis, 02 Maret 2023 – 08:56 WIB
Kadispenad Brigjen TNI Hamim Tohari saat Markas Besar TNI AD (Mabesad), Jakarta, Senin (20/2/2023). (ANTARA/HO-Dispenad)

jpnn.com, JAKARTA - Markas Besar TNI Angkatan Darat (AD) sudah mengetahui video viral oknum diduga tentara memukuli warga di Tapos, Kota Depok.

Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Brigjen TNI Hamim Tohari membenarkan adanya aksi pemukulan oleh oknum anggota tersebut.

BACA JUGA: Dandim Letkol Tethool Ditembak KKB, 1 Prajurit TNI Gugur

"Benar, telah terjadi peristiwa pemukulan yang diduga dilakukan oleh oknum anggota TNI AD terhadap warga sipil di depan toko buah di daerah Tapos, Depok," kata Hamim dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (1/3).

Brigjen Hamim mengungkap hasil pendalaman sementara, dapat diinformasikan bahwa terduga pelakunya adalah oknum anggota TNI dengan inisial Serka W.

BACA JUGA: Fakta Ini Menyulitkan TNI-Polri Membebaskan Pilot Susi Air dari KKB

Hamim pun menyesalkan kejadian tersebut dan akan menindaklanjuti peristiwa itu dengan proses hukum sesuai kesalahan yang dilakukan teduga pelaku.

"TNI AD menyesalkan kejadian tersebut dan akan menindaklanjuti dengan proses hukum sesuai kesalahan yang dilakukan," ujarnya.

BACA JUGA: Penelusuran Rubicon Mario Dandy Membawa Tim KPK ke Sebuah Gang di Mampang, Oh Rafael

Sebelumnya, video viral di media sosial memperlihatkan ada oknum anggota TNI memukuli seseorang di toko buah kawasan Tapos, Kota Depok.

Dalam keterangan video, lokasi pemukulan itu di Depok, Jawa Barat, 28 Februari 2023.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler